Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Awali Laga Perdana Persedikab Kalah Tipis 0-1 Atas Persewangi

Diposkan oleh : Admin , pada 27 September 2010

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

VIVA-PERSIK,  Kesebelasan Persedikab Kediri gagal memenangkan laga perdananya melawan tuan rumah Persewangi Banyuwangi dalam Kompetisi Divisi I Liga Amatir PSSI musim 2010 grup IX, yang berlangsung di stadion Diponegoro, Banyuwangi, Minggu sore (26/9). Persedikab kalah dengan angka tipis 1-0 oleh Persewangi.

Sejak awal babak pertama Persewangi yang bertindak sebagai tuan rumah tampil dominan dan seharusnya bisa unggul lebih dari satu gol, namun dari enam kali kesempatan emas para pemain depan Persewangi Banyuwangi hanya mampu menyarangkan satu bola ke gawang Persedikab Kediri yang dikawal Cecep Cahyana.

Itupun pemain depan Persewangi Banyuwangi Yusuf Efendi, berhasil memanfaatkan bola muntahan dari penjaga gawang Persedikab Kabupaten Kediri yang menepis tendangan pemain gelandang Persewangi Raul Setyawan pada menit ke-18.

Unggul 1-0 membuat para pemain Persewangi Banyuwangi semakin bersemangat untuk menjebol gawang skuad Bledug Kelud julukan Persedikab Kediri. Namun, striker Persewangi Trubus Gunawan, belum mampu menambah keunggulan kesebelasannya hingga berakhirnya babak pertama.

Memasuki babak kedua, hujan sempat mengguyur Stadion Diponegoro, sehingga mempengaruhi pola permainan kedua kesebelasan. Lapangan yang becek membuat para pemain kedua kesebelasan tersebut sulit mengembangkan permainannya.

Namun memasuki menit ke-70, para pemain Persedikab Kediri justru berbalik berhasil mengendalikan permainan melalui umpan-umpan jitu para pemain depannya. Namun, anak asuh Bambang Drajat belum juga mampu membobol gawang Persewangi Banyuwangi yang dikawal Nanda Pradana.

Meski sempat diwarnai permaian kasar antara kedua kesebelasan, namun wasit Ali Mustofa asal Denpasar, Bali, hanya mengeluarkan satu kartu kuning untuk pemain Persedikab Kediri M. Tauchid.

Dengan berhasil meraih poin penuh itu, Persewangi Banyuwangi berada di posisi puncak klasemen sementara Kompetisi Divisi I Liga Indonesia XVI tahun 2010 grup IX. Sedang Persedikab Kediri yang harus menelan pil pahit atas kekalahannya pada laga perdana berada diurutan terbawah.

Pelatih Persewangi Banyuwangi Djoko Malis, mengaku puas anak didiknya bisa mengalahkan Persedikab Kediri, meski dengan skor tipis 1-0. Selain kesebelasan lawan sudah dipersiapkan lebih matang hampir dua tahun dibanding Persewangi Banyuwangi yang hanya dua minggu, dengan poin penuh itu juga menjadi modal awal bagi anak didiknya untuk memasang target sebagai juara Grup IX.
(antarajatim)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :