Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Mitra Kukar Siapkan Bonus untuk Juara Paruh Musim

Diposkan oleh : Admin , pada 28 Januari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

KEDIRI PERSIKMANIA
VIVA-PERSIK,  Target manajemen Mitra Kukar (Kutai Kartanegara) mengusung juara paruh musim kompetisi Divisi Utama Liga Tiphone musim ini makin menjadi-jadi. Ketua Umum Mitra Kukar Endri Erawan pun menjanjikan bila pasukannya meraih hasil maksimal di dua laga kandang, maka bonus tambahan akan dikucurkan pada semua pemain.

Hal tersebut tentu saja bukan untuk memanjakan pemain, namun lebih kepada memberi motivasi agar tim dapat bermain maksimal. “Tentu kami beri mereka sedikit bonus lebih jika dapat meraih juara paruh musim,” terang Endri Erawan.

Untuk menjuarai setengah kompetisi tersebut, Endri berharap timnya dapat bermain maksimal dengan penuh semangat. Apalagi Naga Mekes -julukan Mitra Kukar- memiliki catatan manis tak pernah kalah di kandang. Atas torehan positif itu dirinya optimis setidaknya Mitra Kukar mempunyai bekal bagus untuk tetap berada di jalur juara.

“Yang penting pemain bias bermain lepas dan penuh percaya diri, Insya Allah dua laga jadi milik kita,” urai Endri.

Sebenarnya kans Mitra Kukar menjadi juara paruh musim di Grup 2 masih bisa diganggu PSIM Yogyakarta atau Persik Kediri. Dari perolehan poin, dua tim itu bisa mengancam. Namun di saat bersamaan dua laga kandang Mitra Kukar, mereka melakoni laga tandang di tanah Papua.

“Kita memang punya kans juara paruh musim. Kalaupun nantinya hasil itu meleset, tapi paling tidak kita harus rebut poin kandang,” imbuh Endri.

Sebelumnya, pelatih Mitra Kukar Benny Dollo juga mengungkapkan hasrat yang sama untuk meraup poin penuh di Stadion Kudunggu. Ia mengatakan, jika ekspektasi itu bisa diwujudkan, bukan tidak mungkin skuad Naga Mekes akan mengakhiri musim ini dengan prestasi bagus.

Keyakinan kemenangan timbul lantaran skuad andalannya bermain dengan kekuatan lengkap, hanya minus Alexander Pulalo. Namun bila dilihat dari sederet pemain pengganti, Endri juga yakin kekosongan posisi yang ditinggalkan Alex tidak akan menuai masalah. “Saya pikir Alex merupakan pemain andal kami. Tapi kami juga punya stok pemain pengganti yang tak kalah piawai menjaga lini belakang,” pungkas Endri.
(ede/kaltimpost)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :