Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Pemkot Kediri Akui Dana APBD untuk Persik Belum Cair

Diposkan oleh : Admin , pada 14 Januari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Pihak Pemkot Kediri mengakui bahwa saat ini memeang ada masalah financial pada kesebelasan miliknya Persik Kediri. Sala satu akibatnya adalah pembayaran gaji yang hanya separoh dari biasanya.

Hal ini diungkapkan oleh Humas Pemkot Kediri yang juga merangkap sebagai Humas Persik Kediri Nur Muhyar saat dikonfirmasi. "Memang saya mendengar ada masalah.Nanti saja akan saya perjelas secara detail," kata Nur Muhyar.

Nur Muhyar mengaku tak mengetahui secara jelas masalah gaji para penggawa Persik Kediri tersebut. Termasuk sudah berapa bulan tidak dibayar penuh dan sampai berapa lama masalah ini akan berlangsung. "Nanti akan saya tanyakan pada manajemen," katanya.

Besar kemungkinan lanjut pria asal Trenggalek ini, belum dibayarkannya gaji secara penuh oleh manajemen karena belum cairnya dana dari APBD tahun 2011. "Anggaran APBD periode 2011 memang belum cair, hal ini pasti berdampak," lanjut Nur Muhyar.

Masih menurut Nuh Muhyar, saat ini APBD untuk Pemkot Kediri memang tinggal menunggu pencairan. Semua anggaran untuk keperluan Pemkot Kediri sudah disetujui, bahkan pengesahan dari Pemprov Jatim sudah turun juga. "Memang pencairannya masih butuh proses, tidak bisa langsung cair seperti perusahaan ataupun perorangan," tambah Nur Muhyar.

Sehingga bila saat ini ada keterlambatan pembayaran gaji di tubuh Persik Kediri hanya akan berlangsung sementara. "Kalau nanti sudah ada pencairan pasti akan dibayarkan penuh," kata Nur Muhyar.

Nur Muhyar juga memperkirakan sekitar akhir bulan Januari ini ataupun sampai awal Februari mendatang, dana APBD untuk Persik Kediri sudah bisa dicairkan.
(jie/radarkediri)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :