Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Akankah Tiga Legiun Asing Persik Tergusur ?

Diposkan oleh : Admin , pada 13 Februari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

PERSIKMANIA
VIVA-PERSIK,  Perombakan yang akan dilakukan Persik Kediri terhadap para skuadnya masih menjadi tanda tanya. Selain para pemain lokal, apakah pemain asing juga akan menjadi sasaran perombakan tim dalam lanjutan kompetisi mendatang ?

Sampai sekarang pertanyaan itu memang belum terjawab. Baik oleh pelatih Jaya Hartono maupun oleh manaker Persik Sunardi. "kami akan lakukan evaluasi secara menyeluh dulu," kata Sunardi. Sementara Jaya Hartono masih akan melaporkan rapor pemain kepada ketua umum Persik Kediri Samsul Ashar.

Jika menilik dari performa skuad asing Macan Putih selama putaran pertama berlangsung, ada kemungkinan akan terjadi pencoretan pada pemain asingnya. Apalagi Jaya Hartono mengakui bahwa kelemahan Persik Kediri selama putaran pertama ada di sektor belakang.

Jika sudah demikian bisa jadi bek O.K John akan menjadi sasaran perombakan tim. Namun lagi-lagi Jaya Hartono menolak untuk memberikan konfirmasinya. "Saya belum mau membicarakan hal itu dulu sebelum lapor ke pak wali," kata Jaya Hartono.

Sementara itu dua pemain asing lainnya yang dimiliki oleh Persik Kediri yakni salah satunya Adrian Trinidad bakal dipastikan aman. Pasalnya bomber asal Argentina itu sejauh ini sukses membuktikan ketajamannya sebagai striker dengan mengemas 10 gol untuk Persik Kediri.

Sedang untuk legiun asing lainnya yakni Mekan Nasyrov peluangnya masih 50:50. Nasyrov memang memiliki peran yang penting di lini tengah Persik, namun pemain asal Turmenistan itu kurang stabil dalam menunjukkan permainannya. Dalam beberapakali pertandingan Nasyrov tampil kurang maksimal dan sering salah umpan.

Namun demikian bisa saja ketiga pemain asing yang dimiliki Persik Kediri tersebut menjadi sasaran perombakan. Apalagi bila Persik Kediri benar-benar diterima dan jadi berlaga di Liga Primer Indonesia (LPI). Sebab para pemain asing yang membela klub di ajang LPI biasanya didrop oleh pihak konsorsium LPI.

Menanggapi hal ini, manajer Persik Kediri hanya tersenyum. "Kami belum mengetahui informasi terakhir seperti apa keikutsertaan Persik di Liga Primer Indonesia," kata Sunardi.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :