Pelatih Persiram, Raja Isa, mengatakan tur maut melawan Persik tak akan disia-siakan tim asal Papua Barat tersebut untuk mendulang poin. “Ini tur maut, kita tahu Persik memiliki materi pemain yang sangat bagus, kita akan sangat berhati-hati dengan mereka,” kata Raja Isa.
Persiram sebelumnya mengakhiri putaran pertama kompetisi Divisi Utama Liga Ti-Phone dengan sempurna, setelah menang 1-0 dalam laga terakhir menjamu PSIM Yogyakarta di Stadion Wombik KM 16 Sorong, Papua Barat.
Saat ini posisi Persiram di klasemen sementara Grup II naik ke peringkat empat dari peringkat tujuh sebelumnya. “Kita berharap dalam putaran kedua nanti, hasil baik dapat terus kita peroleh, ini memang ujian berat,” ujar Raja Isa.
(jerry omona/tempo)
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey