Saat ini, Persik berada pada peringkat enam klasemen sementara grup II setelah dalam laga terakhirnya dipaksa mengakui ketangguhan PSCS Cilacap 2-0, Rabu (6/4/2011) kemarin.
"Tentunya sangat khawatir. Kemarin, Persikmania tidak dapat mendampingi untuk memberikan dukungan langsung ke Cilacap. Namun, besok saat melawan Persikab Bandung, kami pasti ikut," kata Ketua FKSP Mohammad Hanif, Kamis (7/4/2011)
Saat ini, FKSP tengah mengakomodir seluruh koordinator wilayah (korwil) Persikmania baik yang ada di kota maupun Kabupaten Kediri. Rencananya, mereka akan berangkat ke Bandung dengan menumpang kereta api (KA).
"Kami sangat menginginkan meraih poin pada laga tandang terakhir itu. Kekalahan tiga kali beruntun, sangat menyakitkan. Persik harus bangkit dari keterpurukan," urai Hanif. Padahal menurut Hanif, pada saat awal musim memasuki kompetisi Persik Kediri mengusung target jawara Divisi Utama atau minimal lolos ke Indonesia Super League musim depan.
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey