’’Terus ke mana (ikut PSSI atau LPI) Persik nanti?’’ tanya salah seorang pemain pilar Persik Kediri musim ini yang menolak namanya dikorankan.
Bagi pemain inti Macan Putih itu, seharusnya manajemen Persik Kediri segera mengambil sikap. Dengan begitu, persiapan dan target bisa segera dicanangkan jauh-jauh hari.
’’Tanpa persiapan dan target yang jelas, hasilnya tidak akan baik,’’ ujarnya.
Sebenarnya, kata dia, berkompetisi di LPI maupun Divisi Utama tidak ada bedanya. Yang penting mereka bisa mendapatkan tim dan bekerja sepanjang musim.
’’Sekarang yang penting bisa tetap main bola. Mau di LPI atau di PSSI, yang penting bisa menyambung hidup,’’ ujar pemain lainnya.
Namun, kepastian Persik Kediri akan melangkah selanjutnya itu tetap penting.
’’Ya biar siap siap saja kalau nanti dikontrak lagi,’’ katanya, lantas tertawa.
Sementara pengurus dan manajemen Persik Kediri tidak kunjung memberikan titik terang bagaimana nasib tim Kota Tahu tersebut.
Hanya, kabarnya, Persik Kediri sudah berancang-ancang pindah ke LPI musim depan. Sayang, belum diketahui pasti tim tersebut adalah Persik Kediri sekarang atau Persik Kediri ’’baru’’ yang didirikan khusus untuk bermain di ajang LPI.
Namun, nasib LPI hingga sekarang juga masih mengambang. Beredar kabar bahwa kompetisi itu akan berhenti setelah putaran pertama selesai. Tetapi, ada kabar lain yang menyebut kompetisi tersebut akan semakin ramai di putaran kedua nanti.
’’Kami juga masih menunggu dan hanya bisa berharap agar LPI terus jalan dan makin meriah,’’ kata Manajer Persik Kediri Sunardi saat dikonfirmasi terkait nasib’timnya.
Namun, dia yakin, LPI masih akan jalan di putaran kedua nanti. Dengan begitu, kompetisi gagasan Arifin Panigoro itu masih akan menjadi calon masa depan Persik Kediri selanjutnya.
’’LPI adalah kompetisi yang bagus, tanpa dana APBD. Sayang kalau sampai terhenti,’’ kata direktur PT BISI International itu. (jie/jpnn)
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey