Sampai saat ini para pemain dan official masih terus menunggu dan menunggu tanpa mendapat kepastian. Tak ayal hal itu membuat semua pemain dan official kelewat jenuh menunggu aksi dari manajemen dan pengurus.
Menurut salah satu official, para pemain sudah mulai resah dan terus bertanya tanya kapan revisi kontrak tersebut akan di lakukan. Sebab menurutnya mayoritas pemain dan official merasa tidak keberatan jika memang akan di lakukan revisi kontrak asal tidak merugikan mereka setiap menerimanya.
Sehingga menurut para pemain dan official tidak perlu berlarut larut lama untuk melakukan revisi kontrak tersebut, lebih cepat revisi itu di lakukan menurutnya lebih baik agar pemain segera mendapatkan kepastian.
Saat ini pengurus dan manajemen tim berjuluk Macan Putih ini memang tak kunjung melakukan revisi kontrak yang akan di lakukan. Meski sudah di rencanakan sejak pertengahan bulan Mei lalu sampai awal bulan ini hal itu belum dilaksanakan juga.
Bahkan Manajer Persik Kediri, Sunardi malah berdalih masih menunggu kedatangan Ketua Umum Persik Kediri yang juga merangkap walikota Kediri, Samsul Ashar. Samsul Ashar dikabarkan dalam beberapa hari terakhir ini sering nglencer keluar kota, sehingga belum bisa menggelar koordinasi dengan manajemen Persik Kediri.
Semakin cepat proses revisi dilakukan sebenarnya juga menguntungkan buat Persik Kediri, sebab Persik tak perlu mengeluarkan dana untuk membayar gaji para pemain yang sudah menganggur itu. Sebab kontrak para pemain jika tidak di revisi masih sampai dengan bulan Oktober mendatang.
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey