Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Porprov Jatim 2011 - Kota Kediri Kontra Sidoarjo Ricuh

Diposkan oleh : Admin , pada 13 Juli 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

Porprov Jatim 2011 - Kota Kediri Kontra Sidoarjo RicuhVIVA-PERSIK,  Belum resmi dibuka, namun gelaran Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) edisi ketiga Jawa Timur sudah tercoreng. Hal itu disebabkan oleh kericuhan yang terjadi pada laga Kota Kediri kontra Sidoarjo, di cabang olahraga (cabor) sepakbola.

Duel dua tim yang berlangsung di Stadion Brawijaya, Rabu (13/7) ini berlangsung panas. Bahkan, para pemain kedua tim yang tergabung di Grup A ini sempat menyerang wasit Rahmad Tri asal Malang. Tak hanya menyerang sosok pengadil di lapangan, para pemain juga terlibat aksi saling pukul.

Kericuhan terjadi pada babak kedua. Bermula dari pemain Sidoarjo, Yusuf Maulana, yang melakukan pelanggaran terhadap Rudi Jogaga (pemain Kota Kediri) pada menit 86. Karena tidak terima, Rudi balik menyerang yang diikuti oleh kawan-kawannya. Kedua kesebelasan lantas terlibat saling dorong dan saling pukul.

Situasi semakin memanas saat official tim Sidoarjo masuk ke tengah lapangan untuk membela anak asuhnya. Namun, petugas keamanan dan kepolisian setempat dengan sigap langsung melerai aksi tersebut. Meski begitu, akibat tawuran tersebut pertandingan sempat terhenti selama sepuluh menit.

Kericuhan kembali pecah setelah wasit meniup peluit panjang, tanda pertandingan berakhir. Tanpa disangka, para pemain Sidoarjo langsung mengejar dan menyerang wasit. Walhasil, petugas keamanan yang berjaga di pinggir lapangan langsung mengevakuasi wasit dari serangan para pemain Sidoarjo.

Pertandingan sendiri berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan tuan rumah, Kota Kediri. Dalam laga ini wasit mengeluarkan tiga kartu merah, dua diberikan kepada tim Kota Kediri dan satu lainnya untuk tim Sidoarjo. Atas kemenangan ini, kesebelasan Kota Kediri menjadi juara grup A dengan torehan enam poin dan memastikan lolos ke babak selanjutnya.
(sportjatim)
LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011.
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011.
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011. Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :