Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Jadwal Semifinal Liga Jatim 2 Hari Lagi, Persik Kediri Belum Tahu Tempat Bertanding

Diposkan oleh : Admin , pada 15 September 2010

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

VIVA-PERSIK,  Babak semifinal Piala Gubernur (PG) IX Liga Jatim diperkirakan bakal segera dihelat. Jika tidak ada aral melintang, seperti direncanakan sebelumnya partai empat besar itu akan digelar tanggal 17-19 September 2010 lusa mendatang. Namun, sampai dengan saat ini belum diketahui di mana pertandingan tersebut akan digelar.

"Kami belum mendapatkan konfirmasi terakhir di mana pertandingan digelar," kata Sekretaris Umum Persik Kediri Barnadi.

Menurut Barnadi, dimana pertandingan digelar masih dibicarakan. Sebab menurutnya ada beberapa tempat yang bisa menjadi alternatif. Di antaranya adalah Stadion Surajaya Lamongan dan Stadion Delta Sidoarjo. "Kemungkinan besar alternatifnya dua itu. Tapi pastinya dimana belum tahu," sebut Barnadi.

Seperti diberitakan sebelumnya, usai lebaran ini Persik Kediri masih menyisakan partai bergengsi di ajang Liga Jatim tersebut. Dengan skuad muda, mereka sukses masuk ke babak empat besar. Sepanjang perjalannya, tim Macan Putih juga sukses mengalahkan dua tim Indonesia Super Liga kasta di atas Persik Kediri, yakni Persibo Bojonegoro dan Persema Malang dengan angka meyakinkan 4-2 dan 4-1.

Di partai semifinal nanti, Persik Kediri yang menjadi runner up grup II akan bertemu dengan juara grop I yakni Deltras Sidoarjo. Sedangkan Persela Lamongan akan bertemu dengan Persikubar Kutai Barat.

"Di mana pertandingan digelar kami belum tahu," sebut Barnadi. Yang pasti, lanjut purnawirawan TNI tersebut, pertandingan semifinal tersebut tidak akan digelar di Stadion Brawijaya. Sebab panpel Persik Kediri tampak trauma dengan penyelenggaraan ajang tersebut. "Tidak, tidak akan di Brawijaya. Sepi dari pada rugi," sambung Barnadi yang ketua PSSI Kota Kediri tersebut.

Pada babak penyisihan Piala Gubernur lalu saja, panitia pelaksana pertandingan (panpel) Persik Kediri mengaku rugi puluhan juta per pertandingan. Hal itu akibat minimnya animo warga Kota Tahu dan sekitarnya menyaksikan pertandingan di Stadion Brawijaya. Penjualan tiket maksimal hanya sekitar Rp 40 juta. Padahal, biaya untuk menggelar pertandingan lebih besar dari nilai tersebut. (jie/radarkediri)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :