Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Nurdin Halid : Liga Primer Indonesia Pengacau !!!

Diposkan oleh : Admin , pada 26 September 2010

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

VIVA-PERSIK,  Ketua Umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI), Nurdin Halid, menganggap pelaksanaan Liga Primer Indonesia (LPI) sebagai pengacau jalannya kompetisi liga Tanah Air. Hal itu ditegaskannya usai menyaksikan ajang "Comunity Shield" 2010 antara Arema FC Indonesia melawan Sriwijaya FC Palembang di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (25/9) malam.

Jika seseorang mempunyai ide bagus dalam pelaksanaan kompetisi di Indonesia, menurut Nurdin, seharusnya bergabung bersama manajemen PSSI. Dan, bukan malah menggelar liga di luar PSSI.

"Itu namanya pengacau. Oleh karena itu, jika mereka mempunyai ide bagus, maka PSSI siap menerima dan melaksanakan, bukan malah menggelar kompetisi di luar PSSI," kata Nurdin. Dikatakan, jika memang manajemen yang dikembangkan LPI itu ide bagus, dia selaku Ketua Umum PSSI akan memfasilitasi.

Sementara terkait dengan izin pelaksanaan LPI yang digelar di luar PSSI, Nurdin menganggap bahwa itu adalah kebohongan. Pasalnya, jika ada kompetisi yang digelar di Indonesia, PSSI pasti dilibatkan.

"Jika ada kompetisi Indonesia tidak di bawah naungan PSSI, maka itu bohong. Dan itu merupakan kebohongan publik," kata Nurdin menandaskan.

Nurdin menegaskan, "Secara prinsip kami tak akan mengakui turnamen atau kompetisi yang tidak mendapat rekomendasi dari PSSI. Kompetisi resmi PSSI adalah tetap Liga Super Indonesia."

Selain itu, PSSI juga akan memberikan sanksi terhadap klub-klub yang ikut dalam turnamen tersebut. "Kami akan memberi sanksi. Bahkan kami keluarkan dari keanggotaannya di PSSI," ancam Nurdin.
(ant/den/bola)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :