Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Benny Dollo : Gol Awal Persik Hancurkan Mental Mitra Kukar

Diposkan oleh : Admin , pada 16 Desember 2010

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

VIVA BOLA
VIVA-PERSIK,  Pelatih kesebelasan Mitra Kukar Kutai Kartanegara Benny Dollo sangat kecewa sekali atas kekalahan telak Mitra Kukar 4-0 dari tuan rumah Persik Kediri pada laga Divisi Utama Liga Tiphone musim 2010/2011. Mantan pelatih Timnas Indonesia itu mengakui tim Mitra Kukar sedang mengalami persoalan mental.

"Koordinasi pada menit-menit awal itu yang menjadi persoalan. Mitra Kukar kehilangan rasa percaya diri, dan gol pertama Persik telah menghancurkan mental kami. Itulah yang dimanfaatkan secara maksimal oleh Persik," kata Bendol, sapaan akrab Benny Dollo dalam jumpa pers usai pertandingan, Rabu (15/12).

Bendol melihat, anak asuhnya terlalu membiarkan pemain depan Persik bergerak bebas. Sehingga bola-bola crossing yang mestinya tidak berbahaya akhirnya menjadi merepotkan pertahanan Mitra Kukar.

Masih kata Bendol, gol perdana Persik Kediri melalui tendangan Bertha Yuwana pada menit ke-11 menunjukkan lemahnya koordinasi pemain belakangnya. Begitu juga dengan tiga gol Adrian Trinidad pada menit ke-13, 17 dan 20 yang dianggap Bendol bermula dari bola hidup biasa, namun tidak diantisipasi dengan baik oleh para pemain Mitra Kukar.

Dilanjutkan Bendol, pada babak kedua timnya melakukan tekanan, bahkan beberapa kali menciptakan peluang, namun tidak dapat menjadi gol. Permasalahan itu juga bagian dari persoalan mental pemain dan koordinasi pemain Mitra Kukar yang lambat.

"Hasil dari pertandingan ini menjadi pelajaran yang sangat berharga bagi kami. Mentality pemain yang perlu mendapat perhatian. Kami berharap pada laga berikutnya masalah ini akan segera teratasi," harap Bendol.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :