Pagelaran Suzuki AFF Cup 2010 resmi dibuka hari ini, dan ada beberapa faktor yang selayaknya bisa dijadikan kekuatan baru untuk kembali mengepakkan sayap Garuda.
Kami melihat ada beberapa faktor yang jika dimaksimalkan dengan baik oleh Timnas Indonesia akan dapat membantu merebut peluang menatap partai final di kompetisi sepak bola tingkat ASEAN yang belum pernah dijuarai Indonesia sejak pertama kali kejuaraan ini digelar dengan nama Piala Tiger pada tahun 1996.
Tuan rumah
Keuntungan menjadi tuan rumah, di samping Vietnam, harus bisa dimanfaatkan dengan baik oleh Firman Utina cs agar mereka mampu lolos ke fase berikutnya. Pemain ke 12 alias dukungan supporter fanatik yang berjanji akan memadati Gelora Bung Karno malam nanti diyakini akan mampu membakar semangat juang Garuda. Bukan hanya itu saja, partai semifinal nanti yang akan digelar kandang tandang sangat membutuhkan dukungan publik tuan rumah.
Cristian Gonzales
Pemain ini sempat diragukan saat ia resmi menjadi WNI dan masuk dalam skuad tim Merah Putih melalui jalur naturalisasi. Sebab, di usianya yang menginjak 34 tahun, El Loco sudah dianggap uzur untuk ukuran pemain sepak bola. Apalagi produktivitasnya dalam urusan mencetak gol sudah mulai menurun di ajang Liga Super Indonesia sejak ia memutuskan merumput bersama Persib Bandung.
Namun pemain yang namanya masuk Museum Rekor Indonesia (MURI) karena prestasinya menjadi top skor selama 5 musim berturut-turut (2003/04-2008/09), langsung membuktikan bahwa ia masih bertaji. Di dua laga uji coba timnas melawan Timor Leste dan China Thaipei, ia selalu mencetak gol untuk kemenangan timnas. Kehadirannya seperti membawa angin segar tersendiri bagi pemain lainnya yang merasa terlecut untuk bermain apik dengan Gonzales.
Malaysia, itu kuncinya
Ungkapan "Ganyang Malaysia" yang ramai didengungkan sebelum laga ini akan mencoba dibuktikan oleh tim Garuda, namun tentu dalam artian yang jauh dari politik. Laga melawan Malaysia adalah laga yang menjadi kunci untuk membuka jalan Indonesia ke babak berikutnya. Jika menang melawan negara tetangga yang juga menjadi seteru abadi ini, maka langkah Garuda akan berjalan mulus. Sebab, melawan Laos, Indonesia diperkirakan akan menang mudah untuk meraih tiket lolos ke putaran berikutnya, meski di partai penyisihan grup terakhir harus berduel dengan tim favorit juara Thailand.
Perseteruan politik dan budaya antara kedua negara yang agak memanas belakangan ini bisa saja menebalkan semangat juang timnas untuk tidak dipermalukan di bidang olah raga. Dan juga, faktor ini setidaknya menimbulkan kekhawatiran di kubu Malaysia yang bisa mengganggu konsentrasi, meski pihak panpel telah menjamin keselamatan mereka.
Alfred Riedl
Pelatih baru asal Austria ini sempat dihujat karena keputusannya mencoret Boaz Solossa dengan alasan indisipliner. Namun, hasil apik di dua laga uji coba lalu, meski sebenarnya melawan tim yang jauh kualitasnya dari Indonesia, membuat kita mulai optimis dan menaruh harapan padanya. Apalagi di laga ke dua, Garuda akan melawan tim yang tahun lalu ia tangani, Laos.
Materi dan komposisi pemain Laos dalam kejuaraan ini juga tak jauh berbeda dengan materi tim saat ditukangi Riedl, dan dipastikan ia kenal betul dengan gaya permainan mantan anak buahnya. Kombinasi antara pemain senior dan junior ia terapkan dalam skuadnya membuat semangat para pemain muda kian berkobar untuk membuktikan kemampuan mereka.
Selain beberapa faktor tersebut, semangat juang timnas akan bertambah dengan janji kucuran bonus sebesar Rp.5,5 milyar yang dipersiapkan PSSI. Sengaja faktor bonus hanya kami jadikan sampingan, sebab masuk tim nasional bukanlah untuk uang semata, melainkan harga diri, kehormatan dan nasionalisme seorang pesepakbola.
Semoga kobaran semangat pemain tim nasional akan membawa mereka berdiri di podium juara dengan menggenggam piala bergengsi tingkat ASEAN tersebut.
Kalaupun kita bisa jadi juara di Piala AFF ini, mungkin kebahagiaan kita akan sangat lengkap jika gelar juara tersebut menjadi kado indah untuk ketua umum PSSI, Nurdin Halid yang masa jabatannya akan segera berakhir tahun ini.
(bola.net)
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey