Hanya butuh tambahan satu poin untuk bisa menembus perempat final, Yordania memilih bermain rapi. Sedangkan Syria yang masih memiliki peluang tampil ngotot sejak wasit meniup peluit kick-off.
Asa Qasioun Eagles untuk bisa mencatatkan sejarah pertama kali lolos dari penyisihan sempat terbit pada awal laga. Tepat di menit ke-15, bomber, Mohamed Al Zeno berhasil mengoyak jala gawang Amer Shafia. Syria unggul sementara 1-0.
Sayang, hasil tersebut tidak bertahan lama. Pada menit ke-30, Yordania mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Berawal dari sebuah umpan lambung ke area pertahanan, pemain bertahan Syria, Ali Dyab tanpa sengaja menanduk bola ke gawang sendiri. Skor imbang itu bertahan sampai masa rehat.
Syria membuka babak kedua dengan serangan sporadis. Tercatat beberapa kali Shafia harus jatuh bangun menyelamatkan gawangnya dari tembakan keras anak asuh Valeriu Tita.
Asyik menyerang, Syria seperti melupakan pertahanannya. Tak pelak, situasi itu dimanfaatkan oleh Al-Nashama-julukan Jordania-untuk bisa mencuri gol. Pada menit ke-59, Odai Al-Saify yang mendapat umpan lambung dari tengah lapangan dengan leluasa memperdaya panjaga gawang, Mosab Balhous.
Tertinggal 1-2, konsentrasi Syria malah buyar. Meskipun terus mengalirkan serangan ke pertahanan lawan, sampai wasit meniup peluit panjang mereka tetap tidak mampu mencetak gol.
Dengan kemenangan tersebut Yordania berhak masuk ke fase delapan besar sebagai runner-up di Grup B. Mereka mengantongi tujuh poin dan hanya kalah produktifitas gol dari Jepang yang tampil sebagai pemuncak.
(okezone)
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey