Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Lawan Persikab, Persis Solo Tak Ingin Blunder Lagi

Diposkan oleh : Admin , pada 18 Januari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

DIVISI UTAMA
VIVA-PERSIK,  Pelatih Persis Solo Sukisno mengisyaratkan kembali menggunakan formasi inti tatkala bertandang ke Stadion Bima, Cirebon, untuk menghadapi tuan rumah Persikab Bandung, Selasa (18/1). Hal ini dilakukan agar klub berjuluk Laskar Sambernyawa itu tidak mendapatkan hasil buruk lagi di Divisi Utama Liga Ti-Phone musim 2010-2011.

“Melihat hasil pertandingan saat kami kalah dari PPSM Magelang, kemungkinan kami akan kembali ke formasi inti. Kami tidak ingin melakukan blunder lagi,” kata Sukisno.

Saat kalah, 0-1, dari Magelang, Persis Solo melakukan rotasi pemain dengan menampilkan muka-muka baru. Tetap mengusung pola 3-5-2, Sukisno melakukan perubahan besar di sektor bek sayap kanan dengan memainkan Febi Sofy Lacsyahfi dan lini depan Diego Benawo Sadewo.

Keduanya dipasang sebagai starter. Sayang, hal ini tak berjalan maksimal. Febi tak mampu bermain efektif dan justru di pertengahan babak pertama, dia harus digantikan pemain reguler Andri Siswanto.

Sementara, penyerang muda Diego Benawo meski tidak tampil maksimal terpaksa diturunkan hingga akhir pertandingan mengingat cedera yang dialami penyerang lainnya, Robbi Fajar Nugroho. “Untuk Diego cukup lumayan karena kemarin merupakan laga perdananya di kandang dengan tampil penuh,” imbuh Sukisno.

Selain itu, Sukisno mengaku, mental pemain agak turun karena dua kekalahan yang dialami di kandang sendiri. “Tim pelatih dan juga manajemen selalu memberi motivasi untuk mengangkat moril para pemain,” sambung Sukisno.

Walau berat, beban untuk mencuri poin di kandang lawan tetap harus diemban. Zainul dan kawan-kawan pun dituntun membawa pulang minimal satu poin. “Realistis saja, pastinya kita ke sana tidak untuk kalah, minimal kita ingin mencuri satu poin,” ujar Sukisno kembali.

Laskar Sambernyawa yang berkekuatan 18 pemain dan enam tim ofisial berangkat menuju Cirebon. Setelah tiba dini hari dan istirahat sebentar, para pemain pun akan melakukan uji lapangan. Dengan persiapan yang mepet tersebut Persis Solo pun berharap dapat mengumpulkan poin.

Sukisno pun membawa beberapa pemain yang sebelumnya sempat dikabarkan menderita cidera. Beberapa pemain yang sempat cedera dan dibawa oleh Sukisno di antaranya, pemain belakang Saparno, gelandang Katno, dan striker Robbi Fajar.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :