Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

PSCS Cilacap Tumbangkan Persis Solo 2-0

Diposkan oleh : Admin , pada 23 Januari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Tim PSCS Cilacap berhasil tumbangkan Persis Solo 2 - 0 dalam pertandingan lanjutan Kompetisi Sepak Bola Divisi Utama Grup II di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Sabtu (22/1) petang.

Gol-gol tersebut berhasil diciptakan oleh Eka Wijayanto pada menit ke-26 dan Guy Harve Mahop pada menit ke-29.

Sejak peluit tanda dimulainya pertandingan babak pertama ditiup oleh wasit Prasetyo Hadi dari Surabaya, tim PSCS Cilacap maupun Persis Solo mengandalkan aksi saling serang.

Sejumlah peluang gol yang dimiliki tim PSCS Cilacap, gagal menembus gawang kesebelasan asuhan Akhmad Sukisno yang dijaga kiper Johan Setiawan.

Penyerang PSCS Cilacap, Jun Jin yang berusaha menggiring bola ke gawang Persis Solo. Akan tetapi, pemain berkewarganegaraan Korea Selatan ini justru bertabrakan dengan kiper Johan Setiawan pada menit ke-16.

Jun Jin yang sempat terjatuh, berusaha menendang bola ke gawang Persis Solo. Akan tetapi tendangan Jun Jin terlalu menyamping sehingga gagal masuk ke gawang tim yang berjuluk "Laskar Pasopati" ini.

Kendati demikian, kegagalan tersebut terobati dengan terciptanya gol pada menit ke-19 hasil sundulan Guy Harve Mahop yang berawal dari tendangan sudut yang dilakukan M Fatchul sehingga kedudukan berubah menjadi 1-0 untuk PSCS Cilacap.

Anak-anak asuhan Agus Riyanto yang masih haus gol ini terus berusaha menerobos pertahanan Persis Solo. Sebuah peluang gol pada menit ke-26 gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Eka Wijayanto karena tendangannya terlalu menyerong.

Akan tetapi Eka Wiyanto tak menyerah begitu saja. Dia bersama Jun Jin berusaha menerobos pertahanan Persis Solo hingga akhirnya sebuah gol berhasil diciptakan pemain bernomor punggung 17 ini pada menit ke-29 sehingga kedudukan berubah menjadi 2-0 untuk PSCS Cilacap.

Keberhasilan PSCS Cilacap menciptakan dua gol ini membuat Haryadi dan kawan-kawan melakukan serangan balasan. Namun sebuah peluang gol yang ada, gagal dimanfaatkan dengan baik oleh tim Persis Solo.

Tendangan yang dilakukan Diego Banowo Sadewo ini berhasil dihalau kiper Handoyo yang nekat maju terlalu jauh meninggalkan gawang sehingga bola pun bergerak lamban. Kapten PSCS M Fatchul yang mengetahui posisi tidak menguntungkan tersebut, segera menempatkan diri di depan gawang. Nasib mujur berpihak pada PSCS karena bola yang bergerak lamban tersebut gagal menembus gawang mereka.

Pertandingan babak pertama ini sempat diwarnai pelanggaran sehingga wasit memberikan kartu kuning kepada pemain Persis Solo Marwan Listaluhu pada menit ke-28.

Setelah turun minum, Haryadi dan kawan-kawan melancarkan aksi serang ke pertahanan PSCS untuk membalas kekalahan mereka pada babak pertama. Akan tetapi upaya tersebut mendapat perlawanan sengit dari kubu PSCS Cilacap yang banyak bertahan.

Hingga peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan dibunyikan, kedudukan tetap 2-0 untuk PSCS Cilacap.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :