Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Vitamin C Mampu Mengurangi Dampak Polusi Udara

Diposkan oleh : Admin , pada 21 Agustus 2012

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

Berita Kediri

Hasil penelitian para ilmuwan Inggris menyebutkan bahwa vitamin C dapat mengurangi risiko masalah pernapasan akibat polusi udara yang tinggi. Hasil penelitian ini diterbitkan dalam jurnal Epidemiology edisi Juli.

Para ilmuwan ini mengamati pasien penyakit asma atau penyandang penyakit paru obstruktif kronik (PPOK) di rumah sakit London. Ternyata, pasien yang mengkonsumsi vitamin C dosis rendah, rentan terhadap masalah pernapasan.

"Penelitian ini membuktikan ada kemungkinan, meskipun kecil, bahwa tubuh yang tercemar polusi udara, mungkin dimodifikasi oleh antioksidan," kata peneliti kesehatan lingkungan dari University of British Columbia di Kanada, Michael Brauer.

Antioksidan, seperti vitamin C, dapat melindungi tubuh dari molekul berbahaya yang disebut radikal bebas yang merusak sel. Radikal bebas dapat terbentuk ketika polusi udara masuk ke paru-paru. Ada bukti menunjukkan bahwa polusi memiliki peran yang dapat menyebabkan penyakit jantung, kanker, serta gangguan pernapasan.

Seperti dilansir LiveScience, antioksidan dapat mengikat dan menangkal radikal bebas, sebelum merusak sel-sel tubuh. Buah jeruk dan sayuran hijau seperti brokoli dan bayam merupakan sumber vitamin C yang baik.

Ahli epidemiologi dari Cincinnati Children's Hospital Medical Center, Patrick Ryan menuturkan bahwa secara biologis, hal ini tentu masuk akal. Vitamin C yang berperan sebagai antioksidan bisa melindungi tubuh dari dampak buruk polusi udara.

Pendapat Ryan didukung oleh seorang ahli pulmonologi anak di Children's Hospital of Pittsburgh, Dr Fernando Holguin. Ia menyatakan, kebanyakan orang mendapat cukup vitamin C dalam makanan sehari-hari. Tetapi, mengkonsumsi vitamin C dosis tinggi tidak terbukti dapat menyembuhkan penyakit asma.

Holguin menekankan bahwa penderita asma harus rutin minum obat-obatan yang dianjurkan dan menghindari udara luar yang mungkin sudah tercemar polusi.


(antara)
. Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :