Dan yang menarik, tak sedikit dari tim-tim unggulan tersebut secara mengejutkan harus tumbang di tangan lawan-lawan yang notabene harusnya cukup mudah untuk ditundukkan.
Sejumlah ramalan dan prediksi yang mengemuka sejak libur pra musim mengenai kedigdayaan mereka pun rupanya terpatahkan. Jalan terjang di awal musim rupanya harus dilalui oleh tim-tim yang banyak disebut sebagai salah satu favorit juara di kompetisi negaranya masing-masing.
Dari Liga Inggris, misalnya, Liverpool menjadi tim besar yang paling menanggung malu usai dibantai 0-3 oleh tim papan tengah, West Bromwich Albion. Meski pelatih baru Liberpool, Brendan Rodgers, telah menurunkan para pemain anyarnya seperti Fabio Borini dan Joe Allen, tetap saja tim berjuluk The Reds tak mampu menghindar dari kekalahan. Sempat tampil meyakinkan pada menit-menit awal, skema permainan Liverpool seketika berantakan saat Daniel Agger harus diusir dari lapangan pada menit ke-59.
Sementara debut pelatih muda berbakat, Andre Villas-Boas, di Tottenham Hotspurs juga harus berakhir pahit setelah tumbang dengan skor 1-2 dari tuan rumah Newcastle United. Gol kemenangan The Magpies dicetak oleh Demba Ba dan Hatem Ben Arfa. Sedangkan satu-satunya gol Spurs dipersembahkan oleh Jermain Defoe. Melengkapi kejutan dari Inggris, Manchester United (MU) yang baru saja merekrut Robin Van Persie dari Arsenal juga harus menanggung malu saat harus kalah 0-1 dari Everton.
Masuknya top skor Premier League tersebut pada menit ke-68 belum cukup mampu membantu tim barunya menghindar dari kekalahan. Gol Marouane Fellaini pada menit ke-57 pun tak juga berbalas hingga pertandingan diakhiri, sehingga senyum girang pun mengembang di wajah pelatih Everton, David Moyes. “Mungkin orang lupa bahwa Everton bukanlah tim jelek. Ini hasil yang besar buat pendukung. Malam yang sangat indah di Goodison Park,” ujar Moyes.
Sementara dari Negeri Matador, juara bertahan Real Madrid juga harus tertahan pada laga perdananya. Menjamu Valencia di Stadion Santiago Bernabeu, kemenangan Madrid harus tertahan oleh tandukan Jonas Goncalves pada menit-menit akhir babak pertama. Gol Higuain yang sempat membuat Madrid unggul pun pada akhirnya tak mampu membuat anak asuh Jos Mourinho mengamankan tiga poin di kandang sendiri. Jangan lupakan juga kejutan yang datang dari Ligue 1.
Klub kaya baru dari kompetisi Perancis tersebut, yaitu Paris St Germain (PSG), juga gagal menunjukkan tajinya meski telah membelanjakan dana tak kurang dari 100 juta Euro untuk mendatangkan banyak pemain bintang. Hadirnya Thiaga Silva, Zlatan Ibrahimovic, Ezequiel Lavezzi, Lucas Moura, Marco Veratti dan juga Nene rupanya belum mampu menghadirkan kemenangan bagi tim berjuluk Les Parissiens tersebut. Setelah ditahan imbang 2-2 oleh Lorient, tim besutan Carlo Ancelotti tersebut harus kembali malu setelah ditahan 0-0 oleh Ajaccio.
Jalannya kompetisi memang masih sangat panjang. Terlalu dini bila kekuatan tim-tim unggulan tersebut dinilai sejak laga perdana. Namun sejumlah kejutan di awal musim tersebut setidaknya kembali menegaskan adagium di kancah sepak bola dunia bahwa “Bola Itu Bundar”.
Meski sebuah tim banyak diunggulkan, tak berarti kemenangan bisa didapat dengan mudah. Kekuatan dana serta hadirnya pemain-pemain bintang tak bisa menjamin sebuah kemenangan, karena banyak factor juga berperan dalam industri sepakbola. Hal tersebut justru membuat gelaran sepakbola di jagat Eropa, maupun di seluruh dunia, masih sangat menarik untuk disimak dan disaksikan.
. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey