Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Wisata Sejarah - Petilasan Sri Aji Joyoboyo

Diposkan oleh : Admin , pada 09 Oktober 2012

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

Kediri, Kediri, Kediri, Berita Seputar Kediri dan sekitarnya

Petilasan Sri Aji Joyoboyo adalah sebuah petilasan atau tempat semedi raja dari kerajaan Kediri, yaitu Raja Joyoboyo. Selain sebagai Raja Kediri pada abad XII, Joyoboyo juga terkenal dengan kitab " JONGKO JOYOBOYO " yang berisi tentang ramalan-ramalan kejadian di masa yang akan datang. Petilasan ini merupakan situs bersejarah yang terletak di 15 Km dari pusat kota Kediri.

Petilasan Sri Aji Joyoboyo terletak di Desa Menang Kec. Pagu, kurang lebih 4 km dari SLG.Petilasan ini dianggap sakral untuk memanjatkan doa, konon tempat ini dipercayai sebagai tempat moksa Prabu Sri Aji Joyoboyo yang terkenal sebagai raja Kediri abad ke-XII. Selain itu banyak situs - situs yang berada di sekitar petilasan ini di antaranya Sendang Tirta Kamandanu, Palinggihan Mpu Bharada, dan Arca Totok Kerot.

Selayaknya tempat bersejarah, petilasan ini banyak dikunjungi oleh mereka yang ingin melihat beberapa peninggalan seperti, Sendang Tirto Kamandanu, Palinggihan Mpu Mharadah dan Arca Totok Kerot. Selain itu, banyak pula yang mengunjungi untuk berziarah.

Puluhan hingga ratusan orang akan memadati tempat ini pada malam Jumat Legi dan tanggal 1 Muharam (Suro). Sehari-hari suasana di kompleks makam memang tak pernah sepi. Selain dikerumuni oleh permukiman penduduk yang sangat padat, situs peninggalan sejarah itu tidak henti-hentinya dijadikan tempat untuk menyepi dan bersemedi, dengan puncak kunjungan terjadi pada 1 Suro, pada kalender Jawa.


. Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :