Sekretaris Umum Persik Kediri Barnadi menyatakan tidak akan terburu-buru menyikapinya. "Kami masih wait and see. Kami akan lihat dulu perkembangannya," ujar Barnadi.
Rencana digelarnya LPI itu, menurut Barnadi sendiri adalah rencana yang bagus. Jika memang tujuannya untuk lebih memajukan persepakbolaan tanah air, Barnadi mengaku setuju-setuju saja. "Namun semuanya tetap harus ada aturannya. Kalau memang sesuai peraturan, tidak masalah ikut LPI," tandas Barnadi.
Barnadi mengaku akan mengaji dulu aspek-aspek hukum dan legalitas penyelenggaraan kompetisi tersebut. Jika memang sah, bisa jadi Persik Kediri akan ikut kompetisi tersebut.
Seperti diberitakan, saat ini ada sejumlah pihak yang melempar wacana untuk menggelar kompetisi tandingan dari ISL tersebut. Kompetisi itu diberi nama Liga Primer Indonesia yang diselenggarakan oleh PT Liga Primer Indonesia.
Rencana tersebut muncul akibat kekecewaan atas PSSI yang dinilai sering kali mengeluarkan keputusan-keputusan janggal dan tidak konsisten. Dugaan adanya mafia di tubuh PSSI juga sering menjadi alasannya.
Rencana itu dimotori oleh pengusaha kenamaan Arifin Panigoro serta diikuti oleh sejumlah tim besar. Di antaranya Persebaya Surabaya, Persema Malang, Arema Indonesia, Deltras Sidoarjo, PSM Makassar dan beberapa tim lainnya.
Yang membuat ngiler, tim yang ikut kompetisi tersebut kabarnya akan mendapatkan dana subsidi sebesar Rp 20 miliar. Serta mendapatkan sharing dari hak siar televisi. "Kalau memang benar ya sangat menguntungkan dan bisa membuat klub berkembang," tandas Barnadi.
Senada dengan Barnadi, pelatih Persik Kediri Jaya Hartno juga tampak sangat hati-hati dalam mengomentari rencana digelarnya LPI tersebut. "Menurut saya baik-baik saja. Tapi ya harus ikut aturan. Saya masih ingin lihat terus bagaimana perkembangannya," kata Jaya.
(jie/jpnn)
LIHAT JUGA :
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
PELUANG USAHA :
Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey