Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Evaluasi Sewa Stadion Brawijaya Disambut Baik Persibo

Diposkan oleh : Admin , pada 16 Oktober 2010

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

persik
VIVA-PERSIK,  Manajemen Persik Kediri berencana melakukan evaluasi terhadap biaya sewa Stadion Brawijaya Kediri. Hal itu dilakukan menyusul kerugian besar yang dialami Persibo Bojonegoro saat menggelar dua laga perdana Indonesia Super Liga 2010/11 di stadion Brawijaya. Yakni saat melawan Persiba Balikpapan (26/10) dan PSM Makassar (29/10).

Ketua Umum (Ketum) Persik Kediri Samsul Ashar berharap agar manajemen Laskar Angling Dharma, sebutan Persibo, mengajukan surat keberatan apabila merasa rugi, karena tingginya harga sewa stadion yang berbanding terbalik dengan pendapatan dari sektor tiket masuk.

"Kita akan evaluasi, biar mereka mau kesini lagi. Sampai saat ini belum ada surat. Kalau memang rugi, silahkan mengajukan surat keberatan. Kami bersifat fleksibel saja," ujar Samsul Ashar, Kamis (14/10).

Samsul Ashar menyadari apabila Persibo merasa keberatan dan mengalami kerugian. Sebab, ia juga melihat secara langsung jumlah penonton pada pertandingan perdana Persibo tersebut relatif sedikit.

Sementara itu Ketua Panpel Persibo, Abdul Mun’im, Jumat (15/10), menceritakan pihaknya menyambut baik manajemen Persik Kediri yang akan mengevaluasi biaya sewa Stadion Brawijaya. Sebab, sejauh ini Panpel Persibo memang sangat merugi jika harus menggelar laga kandang di stadion kebanggaan warga Kota Kediri dan markas Macan Putih itu.

“Bagaimana tidak, pemasukan dari tiket sangat minim dan tidak mencukupi untuk operasional panpel,” kata Abdul Mun'im.

Menyambut pernyataan Samsul Ashar, maka panpel Persibo akan segera membuat surat secara resmi mengenai keberatan biaya sewa stadion. “Kami akan membahas terlebih dahulu dengan panpel Persibo dan juga panpel Persik Kediri,” tambah Abdul Mun'im.

Pihak Persibo sangat berterima kasih, sebab masih ada dua laga lagi yang akan digelar di tempat tersebut. Tepatnya, saat menjamu Persiwa Wamena (24/10) dan Persipura (27/10).

Jika pembangunan lampu dan renovasi tribun di Stadion Letjen H Soedirman Bojonegoro belum juga selesai, maka pengeluaran Persibo akan terus membengkak. “Semoga saja, pembangunan stadion kota bisa cepat selesai dan lampu juga telah terpasang,” tegas Mun’im. Dengan begitu, Persibo bisa mendapatkan pemasukan yang cukup banyak, terutama melalui penjualan tiket.
(GOAL.com)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :