Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Macan Putih Sikat Persis Solo 3 Gol Tanpa Balas

Kediri, Kediri, Kediri, Berita Seputar Kediri dan sekitarnya
Kesebelasan Persik Kediri menang telak atas Persis Solo dengan skor 3-0 dalam pertandingan lanjutan Divisi Utama Liga Indonesia 2012/2013 di Stadion Brawijaya, Kediri, Jawa Timur, Kamis petang.

Tiga gol yang mengantarkan Persik ke posisi puncak klasemen sementara dengan perolehan 19 poin ini disumbang oleh M Al Hadji Adamou menit ke-3, Oliver Makor menit ke-41, dan Dimas Galih Gumilang menit ke-73.

Sejak peluit awal dibunyikan Wasit Hamsir dari Balikpapan, tuan rumah bermain menyerang. Strategi itu terbukti efektif ketika Al Hadji berhasil mencetak gol ke gawang Persis Solo yang dijaga Dian Rompi pada menit ke-3.

Striker Persik Qischil Gandrumini membuat lini belakang Persis Solo kalang kabut, namun upayanya kerap gagal di barisan pertahanan lawan. Gol kedua tuan rumah terjadi ketika Oliver Makor memanfaatkan bola liar di depan gawang lawan pada menit ke-41, hingga mengubah skor menjadi 2-1.

Memasuki babak kedua, Persik kembali menyerang. Unggul dua gol membuat pemain percaya diri. Tekanan demi tekanan dilakukan, namun belum bisa memperbesar keunggulan.

Sadar lini tengah kurang maksimal, pelatih Persis Solo Agung Setyabudi menarik Agung Budi P dan menggantinya dengan Dedi CP. Tapi, perombakan pemain belum memberikan kontribusi. Berkali-kali upaya pemain Persis masih gagal.

Tidak ingin malu di depan publik sendiri, Pelatih Persik Kediri Aris Budi Sulistyo menambah daya gedor dengan menarik barisan lini depan. Hasilnya, Dimas yang masuk menggantikan Qischil Gandrumini berhasil menjebol gawang Persis pada menit ke-73 usai menerima umpan matang Oliver. Skor berubah menjadi 3-0.

Pelatih Persis Solo Agung Setyabudi mengakui kekalahannya dan mengucapkan selamat kepada tuan rumah. Menurut dia, Persik sangat tampil dominan, apalagi bermain di kandang sendiri.

"Tim kami sudah bermain bagus dan semaksimal mungkin, tapi lawan lebih siap dan memang tampil bagus. Selamat untuk Persik," katanya singkat.

Sementara itu, Pelatih Persik Kediri Aris Budi mengatakan kemenangan ini memang cukup membanggakan. Tapi, ia mengakui masih terdapat kelemahan-kelemahan, terutama saat penyelesaian akhir.

"Nanti pelan-pelan dan memang belum menyatu. Kami terus perbaiki dan bisa tahu kelemahan dan kekuatannya dimana," kata Aris.
TENUN IKATKAOS KEDIRIBATIKJersey Bola
Baca Selengkapnya ...

Persik Kediri Bungkam Persis Solo di Sriwedari

Kediri, Kediri, Kediri, Berita Seputar Kediri dan sekitarnya
Tim Persis Solo tidak mampu memenuhi ambisinya meraih poin penuh, setelah ditundukkan Persik Kediri dengan skor 1-2 pada pertandingan lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia di Stadion Sriwedari Solo, Jumat (15/3) petang.

Tim tuan rumah Persis melawan Persik Kediri yang disaksikan sekitar 5.000 penonton pendukung kedua kesebelasan, bermain seru dan saling menyerang.

Persis yang dilatih pelatih Agung Setyabudi tersebut sejak awal babak pertama mengambil inisiatif serangan untuk bisa menaklukan tim asal Kediri itu.

Persis melakukan serangan dari semua lininya, pemain gelandang Bayu Nugroho, Windu Wibowo, Susanto, Agung Budi, dan depanya Yanuari, sering membahayakan gawang Persik.

Namun, pemain Persis kelihatan tergesa-gesa dan faktor lapangan yang tergenang ait karena habis hujan deras tidak sampai membuahkan gol.

Sebalik, Persik yang sering melakukan serang balik melalui Faris Aditama, Dimas Galih, dan Machia Malock juga mengacam gawang Persis.

Namun, Kiper Persis Bagus Jiwa yang bermain gesit sering menyelamatkan gawangnya dari Persik. Sehingga, Pertandingan antara Persis dan Persik tetap imbang 0-0 hingga babak pertama berakhir.

Memasuki babak kedua, tim tuan rumah yang memasuki pemain depan Yuhri Dwi yang menggantikan Joko Rusmanto untuk menambah daya serang Persis, akhirnya membuahkan hasil.

Persis mencetak gol pada menit 50 melalui tendangan kaki Bayu Nugroho, setelah mendapat sodoran bola dari Agung Budi, sehingga kedudukan menjadi 1-0 untuk tuan rumah.

Namun, gol Persis yang dicetak Bayu Nugroho tersebut tidak bertahan lama, karena tiga menit kemudian disamakan oleh Faris Adhitama menjadi 1-1.

Gol Persik berawal dari lolosnya pemain tengahnya, Faris Adhitama dari sayap kiri. Faris langsung melakukan tembakan ke arah gawang Persis yang tidak bisa diantisipasi kiper bagus Jiwo.

Persis kemudian terus menggempur pertahanan Persik, dan sejumlah peluang terjadi melalui Yuhri, Yanuar, dan Bayu Nugroho. Tetapi, gesitnya kiper Persik Yahyudi serangan Persis mampu dihalau.

Bahkan, Persik mampu menambah gol melalu bola mental dari kiper Bagus Jiwa yang dimanfaatkan dengan baik Agus Susanto, sehingga kedudukan menjadi 1-2 untuk tim tamu.

Persis yang ketinggalan satu gol, langsung menggempur habis-habisan untuk menyamankan kedudukan. Persis mendapat peluang emas pada menit 73 melalui tendangan keras yang dilakukan oleh Agung Budi.

Namun, bola Agung Budi tersebut membentur tiang gawang Persik, sehingga kedudukan tidak berubah tetap 1-2 untuk kemenangan Persik hingga babak kedua berakkhir.

Wasit yang memimpin pertandingan Nusur Fadilli Jakarta dalam pertandingan tersebut mengeluarkan dua kartu kuning, yakni untuk Machia Malock (Persik) dan Yanuar Ruspito (Persis).

Pelatih Persis Solo Agung Setyabudi mengatakan, pertandingan sangat seru, karena kedua kesebelasan saling melakukan serangan bergantian.

"Tim yang kuat akan memperoleh kemenangan. Anak-anak sudah bermain bagus dan banyak peningkatan dibanding saat menjamu Madiun Putra," ucap Agung.

Pelatih Persik Kediri Aris Budi mengatakan, kedua tim menampilkan permainan yang terbaik.

"Keberhasilan tim kami, hanya anak-anak ditekankan untuk bermain penuh semangat, karena pertandingan ini main di kandang lawan," kata Aris Budi.
TENUN IKATKAOS KEDIRIBATIKJersey Bola
Baca Selengkapnya ...

Hasil Pertandingan : Persik Kediri 4 - 0 Persis Solo

persikmania
VIVA-PERSIK,  Persik Kediri semakin mengukuhkan diri di papan atas daftar klasemen sementara dengan berhasil melibas tamunya, Persis Solo dengan skor 4-0 dalam Kompetisi Divisi Utama Grup II di Stadion Brawijaya, Kediri, Selasa petang.

Empat gol yang mengantarkan kemenangan Persik itu dicetak Adrian Trinidad pada menit ke-35 dan ke-60, satu gol bunuh diri oleh pemain Persis Solo Sudarno menit ke-58, dan gol pamungkas oleh Faris Aditama pada menit ke-84.

Persik mendominasi serangan sejak peluit babak pertama dibunyikan Wasit Nopendri dari Jakarta Timur. Tercatat dua kali tim yang berjuluk "Macan Putih" itu memiliki peluang emas.

Persik baru mendapat kesempatan menjebol gawang Persis yang dijaga Bagus Jiwo setelah Faris dijatuhkan di kotak terlarang. Adrian bertindak sebagai eksekutor berhasil menyelesaikan tugasnya merobek gawang Persis pada menit ke-35 untuk mengubah kedudukan menjadi 1-0. Skor itu bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, tempo permainan semakin meningkat. Persik mendapatkan keuntungan melalui gol bunuh diri pemain Persis Sudarno pada menit ke-58. Bola lambung dari pemain Persik Wawan Widiantoro mengenai kepala Sudarno hingga gagal dibendung kiper Persis.

Dua menit kemudian, Adrian kembali menambah keunggulan menjadi 3-0 melalui tendangan bebas dari rusuk kanan pertahanan tim tamu.

Tertinggal tiga gol membuat para pemain Persis kedodoran. Pelatih Persis Ahmad Sukisno menarik tengahnya Budi Arianto untuk digantikan oleh Zainul Hidayat pada menit ke-73. Tambahan pertahanan di lini tengah belum mampu menambah daya dobrak tim berjuluk "Laskar Samber Nyawa" itu.

Delapan menit kemudian, pemain depan Persis Robi FN juga ditarik untuk digantikan Diego Banowa Sadewo. Namun, upaya itu belum menemui hasil.

Sebaliknya tim tuan rumah mampu menambah pundi-pundi golnya setelah Faris Aditama setelah berhasil mengecon dua pemain belakang Persis. Tambahan waktu tiga menit ternyata tidak mengubah hasil pertandingan dengan skor 4-0.

Wasit Nopendri hanya mengeluarkan dua kartu kuning yang diberikan kepada pemain Persik, yaitu Dodit Fitrio pada menit ke-64 dan Adrian Trinidad menit ke-88.

Sekretaris Manajer Persis Sapto JP mengaku kekalahan anak asuhnya itu karena lemahnya lini pertahanan sehingga dengan mudah bisa ditembus para pemain lawan.

"Kami sudah tahu kekuatan Persik sebelumnya. Kekalahan ini, karena persoalan finansial, tidak mampu beli pemain yang berkualitas," katanya.

Pelatih Persik Kediri Jaya Hartono mengaku cukup puas dengan perolehan tiga poin di kandang. Ia memastikan empat gol yang diperoleh ini adalah dari hasil kerja keras yang dilakukan selama ini.

"Kepercayaan diri anak-anak bangkit setelah penalti yang didapatkan. Kami bersyukur dengan hasil ini," kata mantan pelatih Persib Bandung ini.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Preview dan Prediksi Pertandingan Persik Kediri vs Persis Solo

persikmania
VIVA-PERSIK,  Persik Kediri akan menjamu tamunya Persis Solo dalam pertandingan lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia di stadion Brawijaya Kediri, hari Selasa (22/3) sore.

Persis Solo yang datang ke Kediri saat ini performanya sedang kurang bagus. Mereka terjerembab di posisi terbawah dalam klasemen sementara. Namun hal ini tidak membuat pelatih Persik Kediri Jaya Hartono meremehkan mereka. "Memang kami mengejar kemenangan. Tetapi kami tidak meremehkan siapapun lawan kami," kata Jaya.

Pada putaran pertama lalu Persik berhasil unggul di kandang Persis Solo dan menjadikan hal itu satu-satunya kemenangan Persik di luar kandang dalam musim ini. Walau sampai saat ini Persik Kediri masih dihinggapi masalah finishing yang tak kunjung selesai, namun Jaya berharap sekali anak asuhnya mampu meraih poin penuh pada saat menjamu tim asal Solo tersebut di kandang sendiri dengan tidak mematok berapapun gol yang dapat dimasukkan yang penting menang.

Sementara itu Persis Solo melalui pelatihnya Sukisno menargetkan anak asuhnya juga dapat menggapai poin di Kediri. "Kali ini mereka tidak terlalu istimewa seperti saat mengalahkan kami di kandang beberapa waktu lalu. Saat laga terakhirnya, meski menang atas (PPSM) Magelang, mereka pun kerap kehilangan bola dan kalah dalam penguasaan bola," jelas Sukisno, Senin (21/3).

"Saya minta para pemain untuk tidak mudah kehilangan bola dan sebisa mungkin menguasai ball possesion. Semoga bisa terwujud agar target mencuri poin kami bisa terealisasi," jelas Sukisno sekali lagi.


Head to Head Persik Kediri vs Persis Solo :
06/01/11 Persis Solo 1 - 2 Persik Kediri

Lima Pertandingan Terakhir Persik Kediri :
18/03/11 Persik Kediri 1 - 0 PPSM Magelang
14/03/11 Persik Kediri 1 - 0 PSIM Yogyakarta
09/03/11 Persemalra 3 - 0 Persik Kediri
01/03/11 Persik Kediri 1 - 0 Perseman Manokwari
25/02/11 Persik Kediri 0 - 0 Persiram Raja Ampat

Lima Pertandingan Terakhir Persis Solo :
18/03/11 PSIM Yogyakarta 1 - 0 Persis Solo
13/03/11 PPSM Magelang 2 - 0 Persis Solo
09/03/11 Persis Solo 0 - 0 PSCS Cilacap
06/03/11 Persis Solo 2 - 1 Persikab Bandung
01/03/11 PSIS Semarang 3 - 0 Persis Solo

Perkiraan Susunan Pemain :

Persik Kediri : Hery Prasetyo, Slamet Sampurno, Tito Purnomo, Mohammad Choirurrifan, Adnan Buyung, Jordie Kartiko, Herman Romansyah, Berta Yuwana, Mekan Nasyrov, Dodit Fitrio, Andrian D Trinidad.

Persis Solo : Bagus Jiwo; Bayu S, Suparno, Haryadi, Andri S, Joko Rusmanto, Budiana, Bayu P, Ari Budi, Ibrahim Ibnu, Robi Fajar.

Prediksi Skor Akhir Pertandingan :
Persik Kediri 1 - 0 Persis Solo
LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Ditahan PSCS, Persis Gagal Lanjutkan Trend Positif

Persikmania
VIVA-PERSIK,  Persis Solo tidak mampu memenuhi ambisinya untuk memetik poin penuh dan ditahan imbang oleh tamunya PSCS Cilacap dengan skor 0-0, pada pertandingan sepak bola Kompetisi Divisi Utama 2010-2011 di Stadion Manahan Solo, Rabu (09/03) petang.

Pertandingan antara tim tuan rumah Persis Solo melawan PSCS Cilacap yang disaksikan ratusan pendukung kedua kesebelasan tersebut bermain seru dan menarik pada babak pertama. Persis yang dilatih oleh Ahmad Sukisno sejak menit awal babak pertama langsung melakukan serangan cepat ke pertahanan lawan.

Namun belum ada peluang yang bisa dimanfaatkan tim yang dijuluki laskar Samber Nyawa tersebut untuk menghasilkan gol. Bahkan striker Persis Robi Fajar dan Ibrahim yang sering mendapat kesempatan mencetak gol selalu gagal menembus pertahanan PSCS yang dikoordinir pemain asingnya Guy Harve Mahop.

Padahal Imam Rahmawan dan kawan-kawan pada babak pertama mampu menguasai lapangan terutama perebutan bola di posisi gelandang yang sering dimenangkan tim tuan rumah. Aliran bola Persis ke depan selalu dapat digagalkan pemain belakan PSCS yang bermain solid.

Sebaliknya serangan balik PSCS yang dikomando oleh Muh. Catchul justru sering membahayakan gawang tuan rumah.

Satu peluang untuk menghasilkan gol PSCS pada menit 37 babak pertama melalui kemelut di depan gawang Persis. Tetapi tendangan Jun Jin striker PSCS itu berhasil ditahan kiper Persis Bagus Jiwo yang bermain cemerlang.

Memasuki babak kedua, Persis yang memasukkan pemain gelandang Katno dan menarik keluar Budiana guna menambah daya gempur untuk menghasilkan gol.

Di menit ke-4 pertandingan tersebut sempat dihentikan wasit Novandi berasal dari Jakarta Timur, selama dua menit, karena kondisi hujan deras dan mendung sehingga lapangan cukup gelap. Namun pertandingan antara Persis melawan PSCS akhirnya dilanjutkan atas persetujuan dua tim itu.

Peluang Persis diperoleh pada menit ke-57 babak kedua setelah Robi Fajar berhasil lolos sendirian ke depan gawang lawan. Tetapi tembakan kaki kanan Robi mampu ditahan kiper PSCS Handoyo dan hanya mengakibatkan sepak pojok.

PSCS yang banyak menerima serangan dari tim tuan rumah kemudian memasukkan Reza Dini menggantikan Triapmadi.

Bahkan kedua kesebelasan pada menit ke-65 harus kehilangan dua pemainnya karena Katno (Persis) dan Reza Dini (PSCS) diberikan kartu merah oleh wasit Novandi. Keduanya saling memukul di tengah lapangan.

Meskipun masing-masing kesebelasan hanya bermain dengan 10 orang, tempo permainannya tidak menurun. Persis mendapat peluang emas untuk menghasilkan gol pada menit ke-83.

Peluang Persis berawal dari Robi Fajar yang berhasil lolos dari kawalan pemain belakang PSCS dan dia langsung memberikan umpan silang ke depan gawang lawan. Iman Rahmawan yang berdiri bebas menyundul bola tetapi bola melesat tipis di atas mistar gawang PSCS.

Pada menit ke-87 babak kedua, Persis mendapatkan peluang lagi, melalui Iman Rahmawan yang lolos sendirian dan tinggal berhadapan dengan kiper PSCS. Tetapi tendangannya berhasil ditahan kiper dan hanya mengakibatkan sepak pojok untuk Persis.

Satu-satunya peluang PSCS terjadi menit ke-55 babak kedua, setelah tendangan keras Lee Su Hyong dapat dihalau kiper Bagus Jiwo yang bermain cantik. Pertandingan antara Persis melawan PSCS hingga wasit Novandi meniup peluit panjang tanda babak kedua berakhir tidak mengubah kedudukan yakni tetap bermain imbang 0-0.

Wasit Novandi dalam pertandingan tersebut mengeluarkan dua kartu kuning untuk Muh. Facthul, Triapmadi (PSCS), sedangkan dua kartu merah untuk Katni (Persis) dan Reza Dini (PSCS).

Asistem pelatih PSCS Cilacap, M. Yahya, mengatakan, timnya sudah bermain maksimal, karena cuaca hujan pemainnya sulit mengembangkan permainan.

"Kami memang kalah bola di posisi tengah, Persis bermain bagus. Namun, timnya puas hasil imbang ini," katanya.

Asisten Manajer Persis, Sapto J.P., menyayangkan keputusan wasit karena mengeluarkan kartu merah untuk pemainnya dengan tidak mengetahui pelanggaran yang terjadi. Ia menyatakan puas atas permainan bagus tim Persis meskipun berakhir imbang.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Gasak Persikab 2-1, Akhirnya Persis Mampu Menang

persikmania
VIVA-PERSIK,  Persis Solo sukses memecahkan 'telur' selalu kalah pada kompetisi Divisi Utama Liga Ti-Phone musim ini. Hasil teraktual, Persis menundukkan tamunya Persikab Kabupaten Bandung, 2-1, di Stadion Manahan, Minggu (6/3) sore. Kemenangan ini pun menjadi yang pertama dari 14 laga yang dilakoni armada Laskar Sambernyawa.

Gelandang Katno menjadi pahlawan lewat golnya di menit akhir perpanjang waktu babak kedua. Gol ini pun membuyarkan harapan Persikab untuk menahan seri Persis setelah sebelumnya berhasil menciptakan gol penyeimbang di menit 38 lewat sontekan striker Ebus Angel Cnuchukwu.

Tiga belas menit sebelumnya, tuan rumah sempat unggul terlebih dahulu melalui gol gelandang Bayu Pradana. "Kemenangan itu datang juga. Semoga ini terus berlanjut dan bisa mengangkat kepercayaan diri pemain," kata pelatih sementara Persis Sukisno usai pertandingan.

Kemenangan perdana yang diraih tim Kota Bengawan tidak didapatkan dengan mudah. Hampir sepanjang babak pertama, tim tamu justru memegang kendali permainan. Meskipun begitu, Imam Rohmawan cs mampu unggul terlebih dahulu di menit 25.

Gelandang debutan Bayu Pradana sukses mencetak gol melalui tendangan keras dari jarak sekitar 25 meter. Bola lambung yang dilepaskannya tidak mampu diantisipasi dengan sempurna oleh kiper Persikab Deni Sopandi. 1-0 untuk Persis.

Tertinggal satu gol, tim Ndalem Bandung terus menggencarkan serangan dan mampu mengurung pertahanan Persis. Hasilnya cukup efektif, di menit 38 striker Ebus Angel Cnuchukwu yang sebelumnya menang perebutan bola, tanpa ampun langsung menyontek bola ke dalam gawang Persis yang dikawal Bagus Sujiwo. Skor 1-1 pun bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, jalannya laga cenderung berimbang. Persis pun melakukan pergantian pemain di menit 55 dengan memasukan Katno menggantikan M Budiana. Katno ternyata membawa berkah bagi Persis dengan mampu menjadi penentu kemenangan lewat sontekannya di penghujung pertandingan yang dipimpin wasit Choirul Soleh (Pasuruan). Persis pun menang 2-1.

"Para pemain sudah pandai menciptakan banyak peluang. Sayang finishing mereka masih buruk. Semoga ini dapat diperbaiki agar kami bisa mencetak kemenangan lagi," tutur Kisno.

Sementara itu Sekretaris Persikab Ating Rochyadi mengaku bahwa timnya tak pantas kalah. "Dari sisi teknis kami menang dan target tiga angka di sini lepas karena pemain kehilangan konsentrasi," tandasnya.
(gading persada/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Psis Semarang Gelontor Gawang Persis Solo 3-0

Persikmania
VIVA-PERSIK,  Tuan rumah PSIS meraih kemenangan besar setelah menundukkan tamunya Persis Solo, 3-0 (1-0), pada laga lanjutan putaran kedua Kompetisi Sepak Bola Divisi Utama Grup II di Stadion Jatidiri Semarang, Selasa (01/03).

Kemenangan besar itu merupakan pertama kalinya untuk tim asuhan pelatih Bonggo Pribadi karena sebelumnya kalaupun menang hanya 1-0 atau 2-1. Tetapi, kalah hingga 0-3 sudah pernah dialami Imral Usman dan kawan-kawan ketika menjamu PSIM Yogyakarta pada laga putaran pertama beberapa waktu lalu.

Pertandingan antara kedua tim yang disaksikan sekitar 6.000 penonton tersebut berjalan lamban terutama pada awal babak pertama. Apalagi tuan rumah terkesan terbawa irama permainan tim tamu yang memainkan bola-bola pendek, sedangkan PSIS lebih banyak memainkan bola-bola panjang.

Serangan tetap dilakukan kedua tim tetapi pada babak pertama lebih banyak didominasi tuan rumah. Bahkan melalui serangan yang cepat mereka bisa mencetak gol pada menit ke-14 melalui sundulan kepala kapten tim Imral Usman.

Gol tersebut bermula dari tendangan bebas pemain berasal dari Argentina, Gustavo Chena, yang disambut dengan sundulan kepala oleh Imral Usman. Bola mengalir deras ke gawang Persis tanpa bisa diantisipasi kiper Bagus Jiwo.

Unggul satu gol tersebut memang tidak menjadikan tuan rumah merasa puas. Para pemain PSIS terus menekan pertahanan Persis yang dikoordinasikan oleh Bayu Sunarto. Tetapi serangan yang dibangun tuan rumah sering kandas di tengah jalan.

Umpan-umpan yang kurang tepat dan kontrol bola yang tidak akurat memudahkan antisipasi para pemain tim asuhan pelatih Achmad Sukisno. Sebaliknya, Persis Solo yang juga memerankan permainan terbuka sering melancarkan serangan tetapi sering gagal di kaki pemain belakang PSIS yang dikoordinasikan oleh Patricio Jimenez. Hingga babak pertama usai, kedudukan tetap 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Memasuki babak kedua, kendali permainan masih dipegang tim tuan rumah dengan memanfaatkan lebar lapangan melalui umpan dari tengah ke bek sayap kemudian ditendang ke depan gawang.

Strategi tersebut membuahkan hasil dengan menambah gol menjadi 2-0 yang dicetak pemain berasal dari Argentina, Rodrigo Santoni, pada menit ke-52. Gol tersebut bermula dari umpan Imral Usman kepada Heri Susilo kemudian langsung diumpan kepada pemain asing yang baru masuk pada putaran kedua itu.

Rodrigo Santoni sempat membawa bola sendiri dari sisi kanan pertahanan Persis Solo sebelum akhirnya menendang bola tersebut ke arah gawang tanpa bisa diantisipasi kiper Persis Solo.

Pada menit-menit akhir sebelum pertandingan usai atau menit ke-90, tuan rumah menambah kemenangan menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak oleh Indriyanto Nugroho yang masuk di babak kedua menggantikan Imral Usman. Gol tersebut tercipta setelah Indriyanto mendapat umpan terobosan dari Basri Lohy yang masuk menggantikan Khoirul Anam.

Hingga pertandingan usai, kedudukan tetap bertahan 3-0 untuk kemenangan PSIS. Wasit Andik Sugianto yang memimpin pertandingan itu tidak mengeluarkan kartu satupun dari kantongnya.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Persikota Tangerang Kalahkan Persis Solo 3-0

Persikmania"
VIVA-PERSIK,  Start buruk dialami Persis Solo pada laga pembukanya di putaran kedua kompetisi Divisi Utama 2010-2011. Skuad Kota Bengawan tersebut kalah 0-3 atas tuan rumah Persikota Tangerang di Stadion Benteng, Sabtu (26/2) sore.

Tiga gol yang mengoyak jala kiper Bagus Jiwo dicetak Leo Soputan menit 29, Adolfo de Souza menit 41 (penalti) dan M Hendra menit 44. Hasil negatif itu memperpanjang rekor Laskar Sambernyawa, belum pernah menang dalam 13 pertandingan sepanjang musim ini.

"Anak-anak kurang main simpel, padahal sedang dalam kondisi kelelahan. Akibatnya sering terjadi blunder, terutama lini belakang saat menghadapi tekanan," kata pelatih Persis Sukisno, usai laga.

Permainan kurang lugas itu antara lain menyebabkan hukuman penalti yang berbuntut gol kedua Persikota. Kapten tim Haryadi yang gagal mengamankan bola, melakukan pelanggaran terhadap seorang pemain Persikota di kotak terlarang. Souza pun sukses mengeksekusi kulit bundar.

Sebelumnya, Leo Soputan membuka keunggulan tim Bayi Ajaib melalui tandukannya saat terjadi kemelut di jantung pertahanan Laskar Sambernyawa. Gol ketiga juga tercetak lewat sundulan, ketika striker Hendra menyambar umpan silang yang terlambat ditutup para pemain Persis.
(setyo wiyono/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Hadapi Persikota, Persis Bawa 15 Pemain

Persikmania, Kediri
VIVA-PERSIK,  Persis Solo mengirimkan tim ramping ke Tangerang. Lima belas pemain dengan diiringi enam ofisial, termasuk pelatih Sukisno dan Sekretaris Manajer Sapto Joko Purwadi, diberangkatkan menggunakan bus untuk menghadapi tuan rumah Persikota di Stadion Benteng, Sabtu (26/5).

Biasanya, tim yang melawat mengusung minimal 18 pemain sekaligus untuk memenuhi daftar susunan pemain. Punggawa Laskar Sambernyawa yang diboyong dan disiapkan sebagai starting eleven adalah kiper Bagus Jiwo, defender Haryadi, Mashadi dan Suparno, lini tengah Joko Rusmanto, Imam Rohmawan, Budiana, Budi Aryanto dan Andri Prasetyo, serta penyerang Robi Fajar dan Diego Benowo.

Pemain cadangannya hanya empat, yakni Johan Setiawan (kiper), Zainul Hidayat, Rifa ''Ucok'' Adianto dan Prasetyo Danu. Kendati minim amunisi, Tim Kota Bengawan tetap memburu poin pada partai pertamanya di putaran kedua Divisi Utama tersebut. "Kami tetap berusaha mencuri poin agar bisa bangkit dari dasar klasemen sementara Grup II," kata Sapto.

Keputusan hanya mengirim 15 pemain dengan pertimbangan menekan pengeluaran, mengingat tim Kota Bengawan hingga kini tak putus dirundung kesulitan dana. Berdasarkan kalkulasi manajemen, dana yang dibutuhkan hingga Februari ini sekitar Rp 1,083 miliar.

Pengeluaran yang sudah dilakukan sejak awal musim 2010-2011 sekitar Rp 768 juta. Padahal sejak 2008-2009 tak ada bantuan APBD. Setoran dari panpel pertandingan kandang selama setengah musim pun ''hanya'' Rp 191 juta. Kekurangannya ditutup dengan permintaan sumbangan dan utang dari berbagai pihak.
(setyo wiyono/gading persada/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Terkait Dana, Persis Ragu Berangkat ke Tangerang

Persikmania
VIVA-PERSIK,  Tim Persis Solo bimbang untuk berangkat ke Tangerang. Skuad yang dijadwalkan menghadapi tuan rumah Persikota di Stadion Benteng, Sabtu (26/2) itu, dipaksa menunggu rapat pleno pengurus, manajemen dan 28 klub internal Persis, Kamis (24/2) malam.

Sebab, forum tersebut bakal memutuskan apakah Laskar Sambernyawa menyelesaikan putaran kedua Grup II Divisi Utama atau tidak. Keputusan sulit harus diambil berkait problem pendanaan yang hingga kini masih membelit kesebelasan Kota Bengawan. "Kalau keputusannya terus bertanding, anak-anak berangkat Jumat (25/2) pagi dengan risiko tim tidak mengikuti temu teknik pertandingan dan mencoba lapangan," kata Asisten Manajer Totok Supriyanto.

Padahal tim besutan pelatih Sukisno itu sendiri siap berangkat. Sang arsitek tim telah memantapkan strategi formasi 3-5-2 dan latihan penyelesaian akhir serang di Stadion Sriwedari, Kamis (24/2) sore. "Kalau anak-anak sudah siap. Kami tinggal menunggu perintah, berangkat atau tidak," ungkapnya.

Cengkeraman permasalahan keuangan itu diiringi prestasi buruk Laskar Sambernyawa. Selama separuh musim, catatan terbaik Haryadi dkk hanya seri pada empat kali laga. Tujuh partai lain dilalui dengan kekalahan. Dengan nilai hanya empat poin, Persis tetap terpuruk di dasar klasemen sementara Grup II.
(setyo wiyono/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Persis Solo Mundur dari Divisi Utama ?

Persikmania
VIVA-PERSIK,  Kepastian Persis Solo melanjutkan putaran kedua Kompetisi Divisi Utama 2011, masih akan ditentukan hasil rapat pengurus yang rencananya digelar, Kamis (24/02).

"Kami telah mempersiapkan tim yang seluruh pemainnya dalam kondisi siap tempur menghadapi kompetisi putaran kedua. Namun semuanya tergantung hasil rapat manajemen," kata Pelatih Persis, Ahmad Sukisno, di Solo, Rabu.

Menurut dia, jumlah pemain Persis yang dijuluki tim "Samber Nyawa" tersebut tercatat 25 orang, termasuk tiga pemain baru yang segera didaftarkan.

Ketiga pemain baru yang akan bergabung Persis, yakni striker Ibrahim Ibnu Anas (eks PSCS Cilacap), Bayu Pradana posisi gelandang, dan Bayu Sunarto sebagai bek, keduanya eks Persipar Palangkaraya.

"Namun, semuanya tergantung hasil keputusan rapat pihak manajemen Persis yang akan dilakukan, Kamis (24/2). Kami hanya mempersiapkan tim untuk pertandingan selanjutnya," kata Sukisno.

Pemain Persis yang disiapkan antara lain, penjaga gawang, Johan Prasetyo, Dian Rompi, Bagus Jiwo, dan pemain belakang, Mashadi, Prastya Danu, Hariadi, Andri Siswanto, Joko Rusmanto, Saparno, Daru Trilaksono, Halim, Bayu Sunarto.

Pemain tengah Persis, antara lain, Imam Rochmawan, Budi Aryanto, Sukatmo, Bayu Pradana, dan pemain depan, Zainul Hidayat, Diego Benowo, Fajar Nugroho, Ibrahim, sedangkan pemain magang Falak, Ardi, Rifa, Latif.

Sementara itu Ketua Umum Persis FX. Hadi Rudyatmo mengatakan, Persis mundur atau tidak dari kompetisi putaran kedua tergantung hasil rapat pengurus, yang dihadiri pihak manajemen dan pengurus klub anggota Persis, pada Kamis (24/2) malam.

Kondisi tim kebanggaan orang Solo tersebut, katanya, kini sedang mengalami kesulitan keuangan.

Menurut dia, sejak tim tersebut bermain di Divisi satu hingga Divisi Utama, dia sering menalangi dengan dana pribadi mengenai kebutuhan tim.

"Persis sedang kesulitan dana dan saya tidak sanggup lagi menalangi," katanya.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Pelatih Persis Dipusingkan Kondisi Pemain Seleksi

Persikmania Persik Kediri
VIVA-PERSIK,  Pelatih Persis Solo Sukisno dipusingkan program seleksi terbatas pemain yang dilakukannya. Disaat para pemain buruan belum ada yang sesuai harapannya, dia sudah dihadapkan dengan cedera yang dialami salah seorang pemain seleksi.

Eks pemain PSCS Cilacap, Ibrahim Ibnu Anas mengalami cedera engkel saat turut berlatih di Stadion Manahan, kemarin. Bahkan pemain yang berposisi sebagai penyerang itu hanya duduk di pinggir lapangan kala pemain Persis lainnya menjalani latihan. "Dia tadi sempat bertabrakan dengan salah seorang pemain, engkelnya kena," kata Sukisno usai memimpin latihan tim di Stadion Manahan, Rabu (16/2).

Terkait dengan Ibrahim, mantan pelatih Persebi Boyolali ini pun beranggapan cederanya pemain tersebut merupakan cedera kambuhan. "Ini yang menyulitkan kami ketika menerima pemain seleksi yang memiliki cedera bawaan," imbuhnya.

Meskipun begitu, Sukisno tetap memberikan kesempatan bagi Ibrahim maupun tiga pemain seleksi lainnya, yakni libero Nugroho Aji (eks Persikaba Blora) dan Bayu (eks Persipar Palangkaraya), stoper Derit Sandyang (Persijatim) dalam uji coba melawan Sragen Selection di Stadion Sriwedari, Kamis (17/2) dan melawan Garuda Lumintu di tempat yang sama, Sabtu (19/2).

"Sekaligus sebagai penentuan apakah kemampuan mereka sesuai untuk memenuhi kebutuhan tim atau tidak, diputuskan setelah uji coba Sabtu nanti," tambahnya.

Terkait dengan rencana bergabungnya striker Persebi Boyolali Wegig Sutopo, sang arsitek mengaku mempersilakan jika pemain tersebut memang berniat bergabung dengan Laskar Sambernyawa. "Saya memang sudah mengetahui kemampuannya, tapi untuk kondisi sekarang dia (Wegig-Red) juga harus mengikuti seleksi dahulu untuk kami pantau," tandas Sukisno.
(gading persada/setyo wiyono/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

Baca Selengkapnya ...

Persis Solo Agendakan Dua Kali Uji Coba

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Persis Solo berencana menggelar dua uji menjelang putaran kedua yang akan datang. Dua tim yang diagendakan uji coba masing-masing melawan PSISra Sragen Selection dan Garuda Lumintu Solo.

“Kamis (17/2) kami akan melawan PSISra lebih dulu dan kemudian pada Sabtu (19/2) melawan Garuda Lumintu. Kedua uji coba itu nanti rencananya akan kami laksanakan di Stadion Sriwedari Solo,” ujar Pelatih Persis, Sukisno ketika ditemui seusai latihan di Stadion Sriwedari, Selasa (15/2).

Menurut dia uji coba itu dimaksudkan untuk memantapkan tim guna menghadapi putaran kedua, yang dijadwalkan mulai digelar pada Sabtu (26/2) lawan Persikota Tangerang. Selain itu pihaknya juga ingin melihat kemampuan empat pemain yang dipanggil.

Dia menambahkan saat ini pihaknya belum bisa mengamati dengan maksimal keempat pemain yang dipantau yakni eks PSCS Cilacap, Ibrahim (striker), eks pemain Persikaba Blora, Nugroho Aji (stoper) dan eks pemain Persipal Palangkaraya, Bayu (libero) serta eks pemain Persijatim Jakarta Timur, Derick Sandiang (gelandang). Karena itu Sukisno memberi kesempatan hingga dua uji coba mendatang.

Pada uji coba mendatang keempat pemain itu akan diturunkan, sehingga pihaknya bisa melihat langsung kemampuan para pemain yang dipanggilnya tersebut. “Dengan ber uji coba dengan tim lain, saya harap permainan para pemain yang melamar ini akan kelihatan kemampuan mereka,” ungkap Sukisno.

Di sisi lain, Sukisno juga dihantui dengan sakitnya gelandang Katno yang menjalani perawatan intensif di rumah sakit akibat demam. “Sekarang ini dia opname di Rumah Sakit dr Oen Panti Kosala. Sampai saat ini saya belum tahu sakit yang diderita Katno. Tetapi semula Katno mengalami demam serius sehingga dokter merekomendasikan untuk diopname,” katanya.

Secara terpisah Sekretaris Manajer Persis, Sapto JP mengatakan skuatnya akan menjalani putaran dua Grup 2 kompetisi Liga Tiphone pada Sabtu (26/2) lawan Persikota Kota Tangerang di Tangerang. Kepastian itu didapat setelah pihaknya pada Senin (14/2) mendapat pemberitahuan dari PSSI.

Pada putaran dua ini Persis dijadwalkan bermain 12 kali dengan lima pertandingan kandang dan sisanya bermain di kandang lawan atau tandang. Sedangkan lima partai kandang yang telah ditetapkan masing-masing lawan Persikab Kabupaten Bandung, PSCS Cilacap, Persemalra Maluku Tenggara, Gresik United dan Mitra Kukar.
(ian/solopos)


JADWAL PERSIS SOLO PUTARAN II DIVISI UTAMA :
1. 26 Februari : Persikota vs Persis
2. 1 Maret : PSIS vs Persis
3. 6 Maret : Persis vs Persikab
4. 9 Maret : Persis vs PSCS
5. 13 Maret : PPSM Sakti vs Persis
6. 18 Maret : PSIM vs Persis
7. 22 Maret : Persik vs Persis
8. 4 April : Persis vs Persemalra
9. 14 April : Persis vs Gresik United
10. 18 April : Persis vs Mitra Kukar
11. 25 April : Perseman vs Persis
12. 30 April : Persiram vs Persis


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Persis Solo Uji Tiga Pemain Pelamar

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Tiga pemain pelamar bakal diuji Persis Solo. Pelatih Sukisno rencananya mencermati kemampuan ketiganya, striker Ibrahim Ibnu Anas (eks PSCS Cilacap) serta defender Nugroho Aji (eks Persikaba Blora) dan Bayu (eks Persipar Palangkaraya) di Stadion Sriwedari, Senin (14/2) sore.

"Memang ada beberapa pemain yang melamar, tapi saya akan melihat kemampuan ketiga pemain itu dulu. Kami menunggu rekomendasi dari manajemen untuk menyeleksi pemain berkualitas," kata Sukisno, Minggu (13/2).

Setelah mencoret lima awak timnya, Laskar Sambernyawa kini mencari tambahan amunisi untuk menghadapi laga putaran kedua kompetisi Divisi Utama yang rencananya dimulai 25 Pebruari mendatang.

Tim Kota Bengawan mencari dua striker guna mempertajam ujung tombak, seorang gelandang dan seorang defender berpengalaman. Amunisi baru diharapkan mampu meningkatkan prestasi Persis yang kini masih terpuruk di dasar klasemen sementara Grup II dengan empat poin.

Terpisah, sekretaris Persebi Boyolali, Bambang Marsudi menawarkan mantan strikernya, Wegig Sutopo untuk mempertajam Laskar Sambernyawa. Tawaran itu disampaikan kepada Ketua Umum Persis FX Hadi "Rudy" Rudyatmo saat bertemu dalam resepsi perkawinan putra arsitek tim Persis, Sukisno di Hotel Dana, Minggu (13/2).

"Kalau proses peminjaman Wegig tidak tanpa perlu memindahkan tempat kerjanya dari PDAM Boyolali ke Solo, mungkin bisa direalisasi," kata Rudy.
(setyo wiyono/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Mantan Pelatih PPSM siap Arsiteki Persis

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Diam-diam Pelatih PPSM Magelang, Widiantoro berminat menukangi Persis Solo pada sisa musim kompetisi mendatang. Sementara itu manajemen pada Jumat (11/2) ini akan menyerahkan gaji pemain Persis yang dijanjikan.

“Soal rekrutmen pelatih, kami masih berkoordinasi dengan ketua umum dulu. Tetapi dari beberapa daftar nama pelatih yang masuk ke daftar kami, satu di antaranya adalah Widiantoro,” ujar Asisten Manajer Persis, Totok Supriyanto di Solo, Kamis (10/2).

Persis yang ditinggal pelatih kepala Inyong Lolombulan beberapa waktu lalu, menunjuk Asisten Pelatih, Sukisno untuk menukangi tim berjuluk Laskar Sambernyawa. Inyong mengundurkan diri setelah dinilai tak bisa mengangkat kinerja tim.

Lebih lanjut Totok yang ditanya apakah Widiantoro sudah tak menangani PPSM, Totok enggan membeberkannya. “Saya tidak tahu, tetapi yang jelas dia (Widiantoro) merupakan salah satu pelatih yang melamar ingin melatih Persis,” terang Totok.

Menyinggung soal rencana penyerahan gaji kepada para pemain, Totok mengatakan akan diserahkan setelah Haryadi dkk berlatih, Jumat sore ini. Karena, katanya, uang yang akan digunakan untuk membayar gaji para pemain telah disediakan.

Totok menambahkan untuk sementara dana yang dipunyai tersebut khusus untuk pemain. Sedangkan gaji untuk pelatih, tegas dia, saat ini manejemen sedang mengusahakannya.

Secara terpisah Sukisno membenarkan, gaji yang akan diberikan tersebut khusus untuk pemain. Karena itu dia berharap hal ini bisa menambah semangat berlatih skuatnya.

Ditanya soal seleksi pemain baru yang bersifat tertutup, dia menyatakan belum memanggil pemain yang beberapa waktu lalu telah ikut berlatih bersama Haryadi dkk. Kemungkinan, papar Sukisno, pemain yang akan dipanggil secara terbatas itu akan bergabung dalam latihan bersama pada Senin (14/2).

Di sisi lain sejumlah pemain asal luar kota di antaranya Masyhadi kemarin mulai masuk ke mes. Sedangkan untuk pemain lokal Solo beberapa di antaranya juga telah mulai menyambangi mes Persis di kawasan Sriwedari, Solo.
(ian/solopos)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Persis Tak Pernah Raih Kemenangan di Putaran Pertama

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Ambisi mengakhiri putaran pertama dengan kemenangan gagal dipetik tim Persis Solo. Pada laga melawan PSIS Semarang di stadion Manahan Solo ditahan seri 1-1. Tim Laskar Sambernyawa lebih dulu kecolongan gol lewat sundulan Imral Usman menit 28 dan pada menit 74 dan baru berhasil menyamakan kedudukan melalui heading Robi Fajar Nugroho.

Tim Persis asuhan pelatih Sukisno sebenarnya berpeluang untuk menang. Sayang peluang itu tidak dimanfaatkan secara penuh. Di babak pemain PSIS kehabisan stamina, namun tak dimanfaatkan baik. Di tengah kelelahan itu Persis hanya puas dengan mencetak satu gol lewat sundulan Fajar memotong umpan krosing Budiana dari sayap kiri gawang PSIS yang dijaga kiper Dicky Fajar.

"Kali ini anak-anak mampu bermain lebih baik. Kalau saja tampil lebih tenang sebenarnya punya kesempatan untuk menang," ungkap Fx Hadi Rudyatmo, Ketua Umum Persis Solo. Berbagai kelemahan yang dimiliki akan menjadi bahan evaluasi untuk menghadapi putaran kedua mendatang.

Pelatih Sukisno menambahkan penyelesaian akhir tetap menjadi problem serius tim Persis Solo. Di putaran kedua titik lemah ini harus dihilangkan, jika ingin mendongkrak posisi di klasemen. "Tadi kan banyak serangan yang sudah dilakukan sampai jantung pertahanan PSIS. Tapi tak membuahkan gol karena mereka lemah pada penyelesaian akhir," katanya.
(krjogja)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Tandang ke Cilacap, Persis Solo tanpa Imam Rohmawan

KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Persis Solo minus gelandang Imam Rohmawan pada laga lawatannya melawan PSCS Cilacap di Stadion Wijayakusuma, Sabtu (22/1). Motor lini tengah itu terkena sanksi larangan bermain akibat akumulasi kartu. Sebagai gantinya, pelatih sementara Sukisno menyiapkan Budi Aryanto yang baru pulih dari bekapan cedera.

"Budi sudah siap turun di sektor gelandang bersama M Budiana dan Katno," kata Sukisno, sebelum memimpin timnya bertolak ke Cilacap, Kamis (20/1) malam.

Delapan belas pemain diboyong guna menjalani laga ke sepuluh skuad Laskar Sambernyawa. Terkecuali Imam, mantan pelatih Persebi Boyolali tersebut kemungkinan mempertahankan komposisi awak timnya seperti ketika melawat ke Stadion Bima, Cirebon, menghadapi tuan rumah Persikab Bandung, Selasa (18/1).

Pengetatan pertahanan menjadi fokus utamanya. Tak hanya bertumpu kepada para pemain di lini belakang, namun Sukisno menginstruksikan pasukannya untuk menahan laju serangan lawan mulai dari sektor tengah. Karena itu, dia menarik sedikit mundur posisi striker Zainul Hidayat dan meninggalkan Diego Benowo sebagai penyerang tunggal, terutama ketika menghadapi tekanan.

"Kami tetap memburu poin di Cilacap nanti. Mudah-mudahan kerja keras anak-anak dan dukungan doa masyarakat Solo, bisa membuat Persis menambah nilai untuk mulai meningkatkan peringkat," ujar sang arsitek tim.

Sepanjang sembilan laga yang telah dilaluinya dalam kompetisi Divisi Utama musim ini, Persis baru mengantongi tiga poin dari tiga kali hasil seri. Lima partai lainnya diakhiri dengan kekalahan. Hal itu membuat tim Kota Bengawan tetap terpuruk pada posisi juru kunci Grup II.
(Setyo Wiyono/Gading Persada/CN26/suaramerdeka)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Lawan Persikab, Persis Solo Tak Ingin Blunder Lagi

DIVISI UTAMA
VIVA-PERSIK,  Pelatih Persis Solo Sukisno mengisyaratkan kembali menggunakan formasi inti tatkala bertandang ke Stadion Bima, Cirebon, untuk menghadapi tuan rumah Persikab Bandung, Selasa (18/1). Hal ini dilakukan agar klub berjuluk Laskar Sambernyawa itu tidak mendapatkan hasil buruk lagi di Divisi Utama Liga Ti-Phone musim 2010-2011.

“Melihat hasil pertandingan saat kami kalah dari PPSM Magelang, kemungkinan kami akan kembali ke formasi inti. Kami tidak ingin melakukan blunder lagi,” kata Sukisno.

Saat kalah, 0-1, dari Magelang, Persis Solo melakukan rotasi pemain dengan menampilkan muka-muka baru. Tetap mengusung pola 3-5-2, Sukisno melakukan perubahan besar di sektor bek sayap kanan dengan memainkan Febi Sofy Lacsyahfi dan lini depan Diego Benawo Sadewo.

Keduanya dipasang sebagai starter. Sayang, hal ini tak berjalan maksimal. Febi tak mampu bermain efektif dan justru di pertengahan babak pertama, dia harus digantikan pemain reguler Andri Siswanto.

Sementara, penyerang muda Diego Benawo meski tidak tampil maksimal terpaksa diturunkan hingga akhir pertandingan mengingat cedera yang dialami penyerang lainnya, Robbi Fajar Nugroho. “Untuk Diego cukup lumayan karena kemarin merupakan laga perdananya di kandang dengan tampil penuh,” imbuh Sukisno.

Selain itu, Sukisno mengaku, mental pemain agak turun karena dua kekalahan yang dialami di kandang sendiri. “Tim pelatih dan juga manajemen selalu memberi motivasi untuk mengangkat moril para pemain,” sambung Sukisno.

Walau berat, beban untuk mencuri poin di kandang lawan tetap harus diemban. Zainul dan kawan-kawan pun dituntun membawa pulang minimal satu poin. “Realistis saja, pastinya kita ke sana tidak untuk kalah, minimal kita ingin mencuri satu poin,” ujar Sukisno kembali.

Laskar Sambernyawa yang berkekuatan 18 pemain dan enam tim ofisial berangkat menuju Cirebon. Setelah tiba dini hari dan istirahat sebentar, para pemain pun akan melakukan uji lapangan. Dengan persiapan yang mepet tersebut Persis Solo pun berharap dapat mengumpulkan poin.

Sukisno pun membawa beberapa pemain yang sebelumnya sempat dikabarkan menderita cidera. Beberapa pemain yang sempat cedera dan dibawa oleh Sukisno di antaranya, pemain belakang Saparno, gelandang Katno, dan striker Robbi Fajar.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Persik Sukses Permalukan Persis Solo Di Depan Pasoepati

PERSIS SOLO
VIVA-PERSIK,  Akhirnya kesebelasan tim tamu Persik Kediri mampu membungkam tuan rumah Persis Solo pada lanjutan Divisi Utama Liga Ti-Phone musim 2010-2011 di Stadion Manahan, Kamis (6/1) sore.

Hasil akhir 1-2 membuat tim tuan rumah Persis Solo mengalami kekalahan perdana di depan publik sendiri dari empat laga kandang yang telah dilaluinya, serta kemenangan perdana Persik Kediri dalam laga awaynya setelah sebelumnya ditekuk PPSM Magelang.

Dua gol striker Persik Kediri Andrian Trinidad pada menit ke-17 (penalti) dan menit ke-65, serta membawa bomber asal Argentina tersebut menempatkan dirinya di pemuncak top skor Divisi Utama musim ini dengan koleksi 9 gol.

Tampil di bawah arahan pelatih baru Sukisno (menggantikan Inyong Lolombulan), Persis Solo menggebrak di awal babak pertama. Pola 3-5-2 mampu diterapkan Haryadi dkk dengan baik. Hasilnya, menit ke-10 tendangan keras mendatar Muhammad Budiana dari jarak sekitar 25 meter menggetarkan gawang Persik Kediri yang dijaga kiper Hery Prasetyo yang tidak menyangka adanya tendangan langsung, skor 1-0 untuk Persis Solo.

Tertinggal 1-0, giliran tim Macan Putih meningkatkan serangan. Berawal dari dijatuhkannya M Yusuf di kotak terlarang, membuat wasit Agus Fauzan asal Sleman, langsung menunjuk titik putih. Andrian Trinidad sukses menunaikan tugasnya sebagai eksekutor sehingga skor imbang 1-1. Hasil ini teak berubah hingga babak pertama berakhir.

Selepas jeda, Persis Solo mencoba kembali kembali menekan. Sayang, penyelesaian akhir serangan terlalu lemah. Malahan di menit ke-65, Persik Kediri berbalik unggul. Bermula dari kesalahan passing yang dilakukan kapten Persis Solo Haryadi, bola langsung direbut kapten Persik Kediri, Legimin Raharjo.

Legimin langsung saja mengirim umpan ke arah Andrian Trinidad, meski dikawal dua pemain Persis Solo, dan akhirnya striker bernomor punggung 10 tersebut kembali menceploskan bola ke gawang Bagus Jiwo penjaga gawang Persis Solo. Skor 2-1 untuk Persik Kediri bertahan hingga pertandingan usai.

Kerasnya pertandingan membuat striker Persis Solo Zainul Hidayat yang sejak pertengahan babak pertama bermain dengan kepala dibebat perban harus dilarikan ke rumah sakit pada menit ke-67. Penyerang mungil itu bertabrakan dengan defender Persik Kediri O.K Jhon.

"Meski kalah anak-anak bermain bagus dan enjoy. Hanya penyelesaian akhir memang buruk," ujar pelatih Persis Solo Sukisno.

Sementara itu pelatih Persik Kediri Jaya Hartono seusai pertandingan mengatakan para pemainnya melakukan kesalahan terutama di babak pertama. “Kami lengah di awal-awal pertandingan sehingga membuat pemain Persis leluasa menguasai lapangan tengah dan sanggup mencuri gol. Kami antisipasi dengan melakukan penjagaan ketat dan tekanan kepada tuan rumah,” ujar jaya Hartono.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Lawan Persik Kediri Laga Pamungkas Persis Solo Sebelum Bubar

PERSIS SOLO
VIVA-PERSIK,  Ketua Umum Persis Solo Hadi Rudyatmo memastikan klub Persis Solo mengundurkan diri dari Liga Divisi Utama yang diselenggarakan PSSI. Persis Solo akan bubar dan pertandingan sore nanti menjadi yang terakhir.

Hal ini diungkapkan Hadi di sela-sela pertemuan antara Kapolda Jateng Irjen Edward Aritonang, Kapolresta Surakarta Kombes Pol Nana Sujana, Ketua Panpel Roy Saputra dan Manajer Solo FC Abraham EW Turangan, di Mapolresta Surakarta, Kamis (6/1/2011).

"Persis akan dibubarkan setelah pertandingan terakhir hari ini," kata Hadi.

Menurut dia, prestasi Persis tidak pernah membaik. Selain itu tidak ada anggaran untuk operasional klub. Dana Rp 4,5 miliar dari APBD dirasakan berat dan bisa lebih bermanfaat untuk pembangunan lain di Solo.

"Saya sudah bicara dengan walikota dan beliau juga setuju," kata Hadi yang menjabat Wakil Walikota Surakarta dan Ketua Pengurus Cabang PSSI Solo ini.

Selain itu, alasan lain bubarnya Persis adalah perlakuan buruk yang mereka terima selama kompetisi Liga Divisi Utama. Mereka kerap dicurangi wasit.

"Dalam beberapa pertandingan, kita yang fair saja selalu dikalahkan. Seringkali asisten wasit dan wasit nggak kompak. Itu pasti ada faktor lain," keluhnya.

Lantas bagaimana dengan nasib para pemain Persis? "Mereka akan dibawa ke Solo FC. Yang U-21 masuk ke U-21, senior masuk ke senior," tutupnya.

Persis Solo masih akan melakukan laga Divisi Utama lawan Persik Kediri di Stadion Manahan, Solo, Kamis (6/11) sore nanti. Laga ini akan menjadi duel pamungkas Persis Solo di Divisi Utama.
(fay/a2s/detiksport)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...