Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Mitra Kukar Kandaskan Persikota Tanggerang 4-0

Diposkan oleh : Admin , pada 07 Januari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

MITRA KUKAR
VIVA-PERSIK,  Skuad Mitra Kukar berhasil mengkandaskan tamunya Persikota Tangerang dengan skor telak 4-0 (1-0) dalam lanjutan Divisi Utama Liga Tiphone 2010/2011 Grup II di Stadion Madya Tenggarong Seberang, Jum'at (7/1) sore.

Dalam laga ini, striker muda Anindito Wahyu Erminarno mengakhiri paceklik golnya dengan menyumbangkan dua buah gol bagi Mitra Kukar yakni pada menit '72 dan '76. Sedangkan dua gol Mitra Kukar lainnya diciptakan Franco Hita pada menit '7 serta Mbom Mbom Julien di menit '81.

Dengan kemenangannya tersebut, posisi Mitra Kukar semakin kokoh sebagai pimpinan Klasemen Sementara Grup II dengan raihan 18 poin, hasil 6 kali kemenangan dari 7 pertandingan.

Baru 7 menit pertandingan berjalan, Franco Hita membuka gol kemenangan Mitra Kukar memanfaatkan umpan yang diberikan Anindito.

Unggul satu gol, tak menyurutkan gempuran skuad Mitra Kukar ke pertahanan Persikota. Tekanan demi tekanan terus dilancarkan Franco Hita dkk untuk membongkar barisan pertahanan lawan.

Meski beberapa kali digempur kubu tuan rumah, tim Persikota Tangerang juga kerap melancarkan serangan-serangan berbahaya ke arah pertahanan Mitra Kukar.

Pada menit ke-33, penyerang Persikota Ibnu Suhadak yang mampu menerobos sektor kiri pertahanan Mitra Kukar melepaskan tendangan keras ke arah gawang Mitra. Hanya saja, bola tersebut berhasil diamankan kiper Joice Sorongan.

Setelah itu, pertandingan berjalan cukup sengit. Kedua tim silih berganti saling melakukan serangan. Namun hingga babak turun minum, kedudukan tak berubah 1-0 bagi keunggulan Mitra Kukar.

Memasuki babak kedua, Mitra Kukar kembali memperagakan permainan menyerang dengan memasukkan tenaga baru Andrie Yoga yang menggantikan Djalaludin Main. Pada menit ke-50, tendangan striker muda Anindito ke arah gawang Persikota mengenai lengan salah seorang pemain belakang tim asal Provinsi Banten tersebut.

Tanpa ragu, wasit langsung menunjuk titik putih untuk memberikan hadiah tendangan penalti bagi Mitra Kukar. Keputusan wasit disambut protes dari para pemain Persikota, terutama pemain bertahan Bocdanovic Dusan.

Wasit tak bergeming dengan protes anak-anak Persikota. Eksekusi penalti pun dilanjutkan. Sayangnya, Franco Hita yang dipercaya sebagai algojo gagal menyelesaikan tendangan penalti tersebut dengan sempurna. Bola masih melenceng tipis di kanan gawang M Irfan.

Dalam laga tersebut wasit mengeluarkan kartu merah kepada Bocdanovic yang sebelumnya telah mendapatkan kartu kuning pada babak pertama. Kartu kuning kedua yang berbuah kartu merah bagi Bocdanovic itu membuat Persikota harus bermain dengan 10 orang saja pada menit ke-51.

Keunggulan satu pemain membuat anak-anak Mitra Kukar berupaya untuk menambah pundi-pundi gol dengan melancarkan serangan-serangan sporadis ke jantung pertahanan Persikota.

Pada menit '72, lewat aksi individu di jantung pertahanan Persikota, Anindito berhasil menyarangkan bola ke gawang M Irfan. Gol ini merupakan gol perdana Anindito bagi Mitra Kukar di musim 2010/2011. 2-0 bagi keunggulan Mitra Kukar.

Tak puas dengan gol yang telah dinanti sekian lama, empat menit kemudian lagi-lagi Anindito memperbesar keunggulan Mitra Kukar menjadi 3-0 atas Persikota lewat tendangan kerasnya. Gol ini disambut penuh suka cita kubu Mitra Kukar dan ribuan pendukung tuan rumah.

Pesta gol Mitra Kukar berakhir lewat gol pamungkas gelandang serang Mbom Mbom Julien di menit '81, setelah pemain asal Kamerun itu lepas dari pengawalan pemain Persikota. Skor 4-0 bagi kemenangan skuad Naga Mekes tetap bertahan hingga wasit Suwandi meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :