Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Hadapi Putaran II, PSIM Waspadai Empat Tim

Diposkan oleh : Admin , pada 12 Februari 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  PSIM Yogyakarta terus mewaspadai kebangkitan empat tim yang berada di grup II pada Liga Ti-Phone 2010/2011.

Keempat tim yakni, Mitra Kukar, Perseman Manokwari, Persiram Raja Ampat, dan Persik Kediri. Keempat tim itu dinilai bakal jadi batu sandungan yang berat bagi Laskar Mataram untuk lolos ke babak delapan besar.

“Kami waspadai keempatnya. Apalagi raihan poin yang kami miliki dengan keempat tim itu cukup ketat. Sekali tergelincir maka akan cukup berat bagi kami,” kata Direktur Operasional PSIM, Hans Poerwanto di Kota Jogja, Jumat (11/2).

Pengusaha asal Kota Jogja itu mengakui, di akhir putaran pertama, PSIM memang berada di posisi runner up klasemen sementara wilayah tengah.

Laskar Mataram hanya terpaut dua poin dari Mitra Kukar, sedangkan di belakang PSIM terdapat Perseman Manokwari yang memiliki poin sama, Persiram Raja Ampat di posisi keempat dengan 20 poin. Adapun, Persik Kediri berada di posisi keenam dengan 19 poin, di bawah Gresik United di posisi kelima.

Untuk mengamankan posisi PSIM di papan atas klasemen, sekaligus memuluskan diri lolos di babak delapan besar, dua laga awal dikandang, yakni menjamu Perseman Manokwari dan Persiram Raja Ampat harus dimaksimalkan. Di dua laga awal putaran kedua itu, Hans mengakui manajemen PSIM memang mentargetkan mampu meraih poin penuh.

“Tidak ada kata lain, semua laga kandang harus sapu bersih. Kami mendapatkan jatah enam kali laga dan bakal kami maksimalkan. Selain itu kami juga bakal mencoba meraih poin penuh di beberapa laga tandang,” ungkap Hans.

Namun keinginan dari manajemen PSIM itu kemungkinan bakal menemui kendala. Pasalnya, jadwal yang dimiliki PSIM sangat padat. Usai Februari, ancaman kelelahan bakal menghinggapi PSIM.

“Kami sadar jadwal yang ada memang sangat padat. Dan ini harus jadi perhatian khusus untuk jajaran pelatih untuk mempersiapkan tim dengan semaksimal mungkin,” tegas Hans.

PSIM sendiri bakal memulai latihan, Senin (14/2). Di latihan perdana, justru Laskar Mataram, julukan PSIM akan mengalami kendala, menyusul digunakannya Stadion Mandala Krida untuk gelaran Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) I DIY.

“Soal masalah itu, mungkin pagi latihan di lapangan, sementara sore akan latihan fitnes. Dan memang di awal latihan pelatih akan lebih fokus pada penjagaan fisik, karena kami tidak memiliki banyak waktu untuk persiapan,” pungkas Hans.
(harian jogja/jumali)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :