Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Preview dan Prediksi Pertandingan Persik Kediri vs Persis Solo

Diposkan oleh : Admin , pada 21 Maret 2011

Kediri Tweet This ! Kediri Share On Facebook ! Kediri Share On Google Buzz ! Kediri Add To Del.icio.us ! Kediri Share On Digg ! Kediri Share On Reddit ! Kediri Share On LinkedIn ! Kediri Post To Blogger ! Kediri Share On StumbleUpon ! Kediri Share On Friend Feed ! Kediri Share On MySpace ! Kediri Share On Yahoo Buzz ! Kediri Share On Google Reader ! Kediri Google Bookmark ! Kediri Send An Email ! Kediri Lintas Berita !

persikmania
VIVA-PERSIK,  Persik Kediri akan menjamu tamunya Persis Solo dalam pertandingan lanjutan kompetisi Divisi Utama Liga Indonesia di stadion Brawijaya Kediri, hari Selasa (22/3) sore.

Persis Solo yang datang ke Kediri saat ini performanya sedang kurang bagus. Mereka terjerembab di posisi terbawah dalam klasemen sementara. Namun hal ini tidak membuat pelatih Persik Kediri Jaya Hartono meremehkan mereka. "Memang kami mengejar kemenangan. Tetapi kami tidak meremehkan siapapun lawan kami," kata Jaya.

Pada putaran pertama lalu Persik berhasil unggul di kandang Persis Solo dan menjadikan hal itu satu-satunya kemenangan Persik di luar kandang dalam musim ini. Walau sampai saat ini Persik Kediri masih dihinggapi masalah finishing yang tak kunjung selesai, namun Jaya berharap sekali anak asuhnya mampu meraih poin penuh pada saat menjamu tim asal Solo tersebut di kandang sendiri dengan tidak mematok berapapun gol yang dapat dimasukkan yang penting menang.

Sementara itu Persis Solo melalui pelatihnya Sukisno menargetkan anak asuhnya juga dapat menggapai poin di Kediri. "Kali ini mereka tidak terlalu istimewa seperti saat mengalahkan kami di kandang beberapa waktu lalu. Saat laga terakhirnya, meski menang atas (PPSM) Magelang, mereka pun kerap kehilangan bola dan kalah dalam penguasaan bola," jelas Sukisno, Senin (21/3).

"Saya minta para pemain untuk tidak mudah kehilangan bola dan sebisa mungkin menguasai ball possesion. Semoga bisa terwujud agar target mencuri poin kami bisa terealisasi," jelas Sukisno sekali lagi.


Head to Head Persik Kediri vs Persis Solo :
06/01/11 Persis Solo 1 - 2 Persik Kediri

Lima Pertandingan Terakhir Persik Kediri :
18/03/11 Persik Kediri 1 - 0 PPSM Magelang
14/03/11 Persik Kediri 1 - 0 PSIM Yogyakarta
09/03/11 Persemalra 3 - 0 Persik Kediri
01/03/11 Persik Kediri 1 - 0 Perseman Manokwari
25/02/11 Persik Kediri 0 - 0 Persiram Raja Ampat

Lima Pertandingan Terakhir Persis Solo :
18/03/11 PSIM Yogyakarta 1 - 0 Persis Solo
13/03/11 PPSM Magelang 2 - 0 Persis Solo
09/03/11 Persis Solo 0 - 0 PSCS Cilacap
06/03/11 Persis Solo 2 - 1 Persikab Bandung
01/03/11 PSIS Semarang 3 - 0 Persis Solo

Perkiraan Susunan Pemain :

Persik Kediri : Hery Prasetyo, Slamet Sampurno, Tito Purnomo, Mohammad Choirurrifan, Adnan Buyung, Jordie Kartiko, Herman Romansyah, Berta Yuwana, Mekan Nasyrov, Dodit Fitrio, Andrian D Trinidad.

Persis Solo : Bagus Jiwo; Bayu S, Suparno, Haryadi, Andri S, Joko Rusmanto, Budiana, Bayu P, Ari Budi, Ibrahim Ibnu, Robi Fajar.

Prediksi Skor Akhir Pertandingan :
Persik Kediri 1 - 0 Persis Solo
LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011 Kediri
99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey

Artikel Lain Tentang :