Setelah melakukan seleksi dan persiapan tim lebih kurang selama sebulan, di bawah komando pelatih Haryadi, manajemen Persiba berhasil merekrut sebanyak 24 pemain yang dipersiapkan menyongsong bergulirnya ISL musim 2011-2012 yang dijadwalkan bergulir pada awal Desember mendatang.
Karenanya, Persiba dengan badan hukumnya PT. Balikpapan Kick Off (PT. BKO), Rabu 19 Oktober sekira pukul 20.00 Wita tidak hanya sekadar mengikat secara resmi para punggawanya namun demikian, ke 24 pemain tersebut dipastikan langsung menerima uang muka sebesar 20 persen dari nilai kontrak masing-masing pemainnya.
“Ini komitmen Persiba sebagai klub profesional harus memenuhi kewajiban untuk merealisasikan kontrak pemain kami yang beberapa waktu ini menjalani latihan. Yang jelas kami optimis akan tetap berkompetisi bersama ISL mulai Desember nanti,” tegas Syahril HM Taher, ketua umum Persiba.
Mengingat kompetisi ISL rencananya baru akan bergulir pada Desember mendatang, Persiba pun dijadwalkan meliburkan para pemainnya usai menerima DP tersebut. Rencananya sesuai dengan program pelatih punggawa Persiba diberi jatah libur selama sepekan mulai 21 Oktober. Selanjutnya tim akan kembali menjalani latihan pada akhir Oktober. Untuk memantapkan persiapan timnya, manajemen Persiba pun telah mengagendakan beberapa rangkaian kegiatan termasuk rencana uji coba pada November mendatang.
“Insya Allah, jika tidak ada halangan Persiba pada November mendatang akan melakukan uji coba ke Malaysia atau Thailand. Alternatif lainnya kemungkinan ke Jogja atau kita akan ikuti Inter Island Cup mendatang. Lihat saja nanti kepastiannya,” kata Syahril, dilansir GOAL.Com Indonesia.
Terkait dengan keterlambatan DP pemainnya, menurut Syahril hal tersebut tidak terlepas dari komitmen PSSI yang ingin menggelar kompetisi sehat dan profesional namun ternyata justru berbuah negative di mana PSSI malah menggelar kompetisi Indonesian Premier League (IPL) di bawah naungan PT Liga Prima Indonesia Sportindo (LPIS) yang tidak sesuai dengan amanah kongres di Bali.
“Kami minta maaf kepada pemain atas keterlambatan yang tidak kami rencanakan ini. Pada dasarnya jika saja kompetisi berkomitmen dengan statuta dan hasil kongres di Bali untuk menggelar ISL dengan 18 klub, kami pikir tidak akan demikian. Tapi percayalah dengan ini sudah merupakan bukti profesionalisme Persiba. Sebagaimana musim-musim lalu kami tidak akan pernah merugikan pemain kami apalagi keterlambatan gaji,” tandas Syahril yang berharap kepada segenap pemainnya untuk tidak ragu dan khawatir dengan komitmen Persiba termasuk dengan masuknya Persiba di K-14 yang akan menggulirkan ISL bersama PT.LI.
Menurut Syahril apa yang diupayakan Persiba kepada para pemainnya termasuk dengan menggelontorkan dana untuk uang muka pemain tersebut, Persiba merupakan sekian dari klub di tanah air yang berani tidak hanya sekadar mengontrak pemainnya namun juga membayar hak-hak pemain sebagaimana mestinya. (Goal.com)
Daftar Pemain Persiba Balikpapan di Indonesia Super League musim 2011/12 :
Kiper : I Made Wirawan, Yanuar Tri Firmanda, Ahmadi
Belakang : Iqbal Samad, Rachmat Latief, Supriyadi, Absor Fauzi, Handi Hamzah, Hari Prayogi, Tomislav Labudovic (Kroasia).
Tengah : Asri Akbar, M. Bahtiar, Stevanus Bungaran, Ahmad Sembiring Usman, Matsunaga Shohei (Jepang), Syaiful Lewenusa, Sutikno, Dwi Joko, Heri Susilo.
Depan : Aldo Barreto Miranda (Paraguay), Kenji Adachihara (Jepang), Sultan Samma, Eki Nurhakim, Abdul Hamid Moni. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey