Akhirnya Jean Paul Boumsong di depak oleh Persik kediri. Produktivitas pemain asal Kamerun itu dinilai masih belum sesuai harapan. Boumsong hingga saat ini masih mengoleksi satu gol dari lima laga yang telah dilakoninya bersama Persik.
Untuk itu Persik langsung secepatnya mendatangkan striker asing dari Nigeria yakni Fortune Udo sebagai gantinya Boumsong. Pemain itu pun kabarnya sudah didaftarkan ke PT Liga Indonesia jika dia cocok kualitasnya dengan Persik Kediri.
Saat ini tim Macan Putih sudah memiliki tiga pemain asing. Sebelumnya, mereka sudah mengontrak Michael Ndubuisi dan Ngon A Mamoun.
"Kami harus menempuh berbagai upaya agar Persik bisa bangkit," ucap Aris Budi Sulistyo, asisten pelatih Persik.
Aris menambahkan, dengan perekrutan dua legiun asing ini diharapkan bisa menjadi solusi timnya yang sudah banyak kehilangan angka pada kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim ini.
Persik sendiri sementara ini masih terpaku di posisi terbawah klasemen wilayah barat dengan poin dua dari enam laga yang telah dijalani. Dari segi produktivitas gol, mereka baru mengoleksi tiga gol dan sudah kebobolan 13 gol. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey