"Kami akan menuntut peserta kongres yang memaksakan kehendaknya apabila nantinya Indonesia mendapat sanksi dari FIFA," seru Bambang Pamungkas, striker timnas yang membacakan pernyataan sikap APSI.
Dalam kesempatan tersebut APSI juga meminta Presiden SBY dan Menpora Andi Mallarangeng turun tangan langsung menuntaskan masalah yang membelit tubuh PSSI.
"Pemerintah harus turun tangan langsung dan menjadi mediator kedua pihak yang berselisih untuk menyelesaikan masalah ini," lanjut striker Persija Jakarta itu.
Pernyataan Pemain Sepakbola Indonesia terhadap Kongres PSSI tanggal 20 Mei 2011 di Jakarta :
1.Menuntut peserta kongres yang memaksakan kehendaknya apabila nantinya Indonesia mendapat sanksi dari FIFA.
2.Kami mantan/pemain nasional dengan ini menyatakan agar pemerintah dalam hal ini (bapak presiden RI dan Menpora) turun tangan secara langsung menyelesaikan masalah ini.
3.Para pengurus yang lalu dan pengurus yang akan datang agar bahu membahu untuk membangun sepakbola Indonesia ke arah yang lebih baik
4.Para mantan dan pemain nasional Indonesia menghimbau kepada FIFA agar Indonesia tidak diberi sanksi (suspended), akibat ulah beberapa insan sepakbola yang memaksakan kehendaknya.
Demikian pernyataan asosiasi pemain sepakbola Indonesia agar Indonesia ke depannya lebih maju dan bisa berkiprah di dunia Internasional dengan prestasi yang membanggakan.
Jakarta 23 Mei 2011
LIHAT JUGA :
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
» JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
» TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011. Kediri 99out of 100 Review of : VivaPersik Jumlah Voting : 9999 Orang. Kediri Kuliner Prediksi Bola Jersey