VIVA-PERSIK, Sriwijaya FC Palembang berhasil menjadi juara dalam Turnamen Pemanasan jelang Kompetisi Inter Island Cup 2010 yang berlangsung di Stadion Jakabaring Palembang, Minggu (5/9) malam. Pada partai puncak turnamen yang diikuti 6 tim Super Liga tersebut, anak-anak asuhan pelatih Ivan Kolev mengalahkan Persiwa Wamena dengan skor 2-0.
Mendominasi permainan sejak pertandingan dimulai, Ponaryo Astaman dkk baru bisa mencetak gol pertama di menit ke-20 melalui striker anyarnya asal Korea Selatan, Park Jung-Hwan.
Kecolongan dengan gol Park Jung-Hwan, Persiwa Wamena berusaha untuk membalas. Namun usaha anak-anak asuhan pelatih Suharno itu, senantiasa gagal dan mereka justru lebih sering ditekan anak-anak Srwijaya FC Palembang.
Menit ke-63, Sriwijaya FC kembali membobol gawang Persiwa Wamena. Menerima through-pass dari Ponaryo Astaman, Budi Sudarsono berhasil mengecoh pemain bertahan sekaligus kiper Persiwa Wamena, Galih Firmansyah sebelum menceploskan bola ke gawang Persiwa yang sudah kosong.
Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan usai dan Sriwijaya FC pun menjadi kampiun Inter Island Cup 2010. Raihan gelar pra-musim ini tentu saja menjadi modal berharga bagi Laskar Wong Kito guna mengarungi Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 mendatang.
Sayang kemenangan Sriwijaya FC Palembang ini dicederai tindakan tidak simpatik dari pemainnya Budi Sudarsono. Budi dipaksa keluar lapangan sebelum laga usai setelah mendapat kartu merah dari wasit di menit 81. Dia tertangkap kamera memukul seorang pemain Persiwa Wamena dalam skenario tendangan bebas di muka kotak penalti.
LIHAT JUGA :
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
PELUANG USAHA :
→
Baca Selengkapnya ...
Mendominasi permainan sejak pertandingan dimulai, Ponaryo Astaman dkk baru bisa mencetak gol pertama di menit ke-20 melalui striker anyarnya asal Korea Selatan, Park Jung-Hwan.
Kecolongan dengan gol Park Jung-Hwan, Persiwa Wamena berusaha untuk membalas. Namun usaha anak-anak asuhan pelatih Suharno itu, senantiasa gagal dan mereka justru lebih sering ditekan anak-anak Srwijaya FC Palembang.
Menit ke-63, Sriwijaya FC kembali membobol gawang Persiwa Wamena. Menerima through-pass dari Ponaryo Astaman, Budi Sudarsono berhasil mengecoh pemain bertahan sekaligus kiper Persiwa Wamena, Galih Firmansyah sebelum menceploskan bola ke gawang Persiwa yang sudah kosong.
Skor 2-0 bertahan hingga pertandingan usai dan Sriwijaya FC pun menjadi kampiun Inter Island Cup 2010. Raihan gelar pra-musim ini tentu saja menjadi modal berharga bagi Laskar Wong Kito guna mengarungi Indonesia Super League (ISL) musim 2010-2011 mendatang.
Sayang kemenangan Sriwijaya FC Palembang ini dicederai tindakan tidak simpatik dari pemainnya Budi Sudarsono. Budi dipaksa keluar lapangan sebelum laga usai setelah mendapat kartu merah dari wasit di menit 81. Dia tertangkap kamera memukul seorang pemain Persiwa Wamena dalam skenario tendangan bebas di muka kotak penalti.
LIHAT JUGA :
» JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
» JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
PELUANG USAHA :