Selamat Datang di Viva Persik
Info Seputar Kediri dan sekitarnya, Persik Kediri dan Persikmania

Gol Tunggal Legimin Bawa Persik Tekuk Perseman

Kediri
VIVA-PERSIK,  Persik Kediri akhirnya mampu memetik poin penuh saat menghadapi tamunya Perseman Manokwari dalam laga lanjutan Divisi Utama Liga Tiphone musim ini di stadion Brawijaya Kediri, Selasa (1/3) sore, dengan skor tipis 1-0. Kapten kesebelasan Persik Legimin Raharjo memecah kebuntuan bagi timnya. Melalui eksekusi bola mati, pemain bernomor punggung 24 itu berhasil menyarangkan si kulit bundar ke gawang Perseman Manokwari pada menit-77.

Sejak peluit babak pertama ditiup wasit Juhandri Setiana, tim besutan Jaya Hartono langsung menekan. Pertandingan berlangsung keras dan sempat diwarnai baku hantam antar-pemain.

Di bawah guyuran hujan yang membasahi lapangan rumput stadion, kedua kesebelasan bermain dengan tempo tinggi dan saling menekan. Kedua kubu saling menciptakan peluang di lini pertahanan lawan dan menyuguhkan pertandingan menarik.

Duet penyerang Persik Adrian Trinidad dan Dodit Fitrio berulang kali mampu mengobrak-abrik pertahanan Perseman yang menerapkan pola 5-3-2. Bola-bola panjang yang dimainkan Persik nyaris menjebol gawang Perseman yang dikawal Eliza Anderi. Namun ketatnya pengawalan Perseman masih belum mampu dijebol hingga babak pertama usai.

Tempo kedua tim semakin meningkat memasuki babak kedua. Guyuran hujan yang lebat semakin merepotkan pemain dalam menguasai bola dengan baik. Hal ini cukup menguras stamina pemain dan meningkatkan tensi emosional. Berulang kali wasit Setiana dari Bandung melerai pertengkaran antar pemain yang terlibat bentrok fisik.

Pertandingan bahkan nyaris berakhir ricuh ketika pemain Persik Adrian Trinidad terlibat perkelahian dengan penjaga gawang Perseman Eliza Anderi. Pertikaian ini dipicu dari terjungkalnya Dodit Fitrio setelah dilanggar pemain Perseman. Saat itulah salah satu pemain Perseman tiba-tiba menendang bola dengan keras ke arah Adrian Trinidad yang hendak menghampiri rekannya.

Dengan cepat Adrian segera berlari mengejar pemain tersebut dan hendak melayangkan pukulan. Penjaga gawang Perseman Eliza Anderi yang mencoba menengahi justru dipukul oleh Adrian. Seketika perkelahian pecah dan melibatkan pemain lainnya.

Beruntung wasit Setiana berhasil menenangkan pemain meski tak ada yang menerima kartu kuning atas insiden itu. Dua kartu kuning justru diberikan kepada dua pemain Persik Dodit Fitrio dan Hari Novian Caniago. Sedangkan satu lainnya diberikan kepada tim tamu Sunar Sulaiman.

Gol tunggal Persik yang tercipta di menit ke-77 seolah mencairkan tensi tim tuan rumah. Berawal dari bola mati yang dilesakkan dari tengah lapangan, kapten Persik Legimin Rahardjo berhasil menyambar ke gawang Perseman dan gol.

Kedudukan berubah menjadi 1-0 untuk tuan rumah Persik membuat atmosfir pertandingan di Stadion Brawijaya Kota Kediri menjadi tinggi. Ribuan persikmania memberikan dukungan dengan meneriakkan yel-yel mendukung kesebelasan kebanggannya. Namun gol tunggal Legimin menutup kemenangan bagi skuad Macan Putih.

Pelatih Persik Jaya Hartono memuji permainan anak asuhnya. Meski ada sejumlah koreksi, dia menilai pemainnya bermain cukup disiplin. Kerja keras itulah yang membuat Persik berhasil mengamankan poin. “Saya sempat khawatir dengan Jairon Feliciano (penyerang Perseman) yang bermain ngotot,” katanya.

Pelatih Perseman Djoko Susilo menyesalkan kekalahan itu. Menurut dia penjaga gawang tak bisa menempatkan posisi dengan baik dengan berada di bawah mistar. “Harusnya dia bisa menepis kalau satu langkah di depan,” katanya usai pertandingan.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

PSIM Tekuk Perseman 3-1 di Laga Usiran

Persikmania, Persik, Kediri
VIVA-PERSIK,  Tim PSIM Yogyakarta menang dengan skor 3-1 atas tamunya Perseman Manokwari pada laga usiran Kompetisi Divisi Utama Grup II di Stadion Wergu Wetan, Kudus, Jateng, Jumat petang.

Sejak menit-menit awal, tim PSIM sebagai tim tuan rumah berupaya mengambil inisiatif menyerang ke pertahanan lawan untuk memenuhi ambisinya meraih poin tiga di laga usiran tersebut.

Pada menit ke-8, tim Perseman justru meraih peluang mencetak gol melalui tendangan penalti, setelah salah seorang pemain PSIM melakukan handsball di kotak terlarang. Jairon Feliciano Damacio yang bertindak sebagai algojo tendangan penalti gagal melaksanakan tugasnya, setelah bola melebar ke sisi gawang PSIM yang dijaga Agung Prasetya.

Tekanan bertubi-tubi ke jantung pertahanan lawan oleh anak asuh Maman Durachman akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-40 lewat tendangan Elton Maran yang memanfaatkan kemelut di depan gawang lawan yang dijaga Thimothius Motte.

Keunggulan sementara PSIM Yogyakarta 1-0, bertahan hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, tim tamu langsung melancarkan serangan dari sisi kanan dan kiri pertahanan lawan. Hasilnya, pada menit ke-48, Jairon F, berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Kerjasama antar pemain yang cukup disiplin, membuat serangan yang dibangun tim PSIM berulang kali mengancam gawang lawan. Pada menit ke-65, Steven Anderson menjebol gawang yang dijaga kiper Thimothius lewat sundulan kepala dengan memanfaatkan tendangan sudut dari sisi kiri pertahanan lawan.

Tertinggal satu gol, anak asuh Djoko Susilo meningkatkan tempo permainan untuk menyamakan kedudukan. Terlalu asyik menyerang, tim tamu kembali kebobolan melalui tendangan Nova Zaenal dari sisi kiri pertahanan lawan, lewat serangan balik yang cepat.

Hingga peluit panjang tanda pertandingan berakhir, kedudukan kedua kesebelasan tetap 3-1 untuk keunggulan PSIM Yogyakarta.

Pada pertandingan tersebut, wasit Hadi Suroso berasal dari Semarang tidak mengeluarkan kartu baik kuning maupun merah untuk pemain dari kedua kesebelasan.

Pelatih Perseman Manokwari, Djoko Susilo, mengakui, pemainnya mengalami kelelahan akibat perjalanan menuju Kudus. "Meskipun memiliki waktu sehari untuk istirahat para pemain, ternyata pemulihan staminyanya kurang maksimal sehingga banyak pemain yang mengalami kelelahan," ujarnya.

Selain itu, kata dia, tidak adanya kiper utama juga cukup berpengaruh, menyusul pindahnya Jendry Pitoy ke tim Persija Jakarta.

Pelatih PSIM Yogyakarta, Maman Durachman, mengaku, cukup puas dengan hasil poin tiga angka yang diraih anak asuhnya. "Mudah-mudahan kemenangan ini akan menjadi motivasi pemain untuk kembali meraih kemenangan pada laga berikutnya," ujarnya.

Ia mengakui, laga Jumat (25/2) merupakan laga yang berat dijalani anak asuhnya karena kondisi lapangan cukup becek setelah sempat diguyur hujan.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Targetkan Kemenangan Lawan PSIM

Persikmania
VIVA-PERSIK,  Perseman Manokwari, Papua Barat, menargetkan memetik poin penuh saat bertandang menghadapi PSIM Yogyakarta di Kudus, pada putaran II Liga Ti-Phone Divisi Utama Grup II, Jumat (25/2) mendatang. Selain PSIM, Perseman juga akan melakoni laga awalnya melawan Persik Kediri, 1 Maret nanti.

“Targetnya bisa merebut poin, kita hanya berharap ketika pulang nanti ada hasil yang dibawa,” kata Pelatih Perseman Manokwari, Djoko Susilo, Rabu (23/2).

Ia mengatakan, menghadapi pertandingan tersebut, Perseman memboyong 19 punggawa. Pemain yang tidak ikut serta adalah gelandang Nasution Karubaba yang kini mengikuti Pelatnas Olimpiade dan SEA Games di Jakarta “Semuanya sudah siap setelah latihan kita selama ini, kita lihat saja hasilnya,” ujarnya.

Sementara itu, Jeiron Feleciano yang kini memperkuat tim Hinocofu, masih berada di Jakarta mengurus administrasinya bergabung dalam tim divisi utama. “Ia akan tetap dimainkan, kita hanya berharap administrasinya sudah beres sehingga tidak menghambat dirinya saat merumput bersama kami.”

Jeiron sebelumnya bersama tiga penyerang lokal, Tutug Widodo, Jerry Pikey dan Febrian Sofyandi mengikuti seleksi selama sepekan. Jeiron dipastikan akan berada di Manokwari selama setahun bersama tim tersebut.

Perseman Manokwari berada di peringkat tiga dengan nilai 21 pada klasemen sementara grup II Liga Ti-Phone Divisi Utama. “Mudah-mudahan target kita bisa tercapai,” ujar Susilo.
(jerry omona/tempo)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Manokwari Seleksi Dua Legiun Asing

Persikmania Persik Kediri
VIVA-PERSIK,  Perseman Manokwari, Papua Barat, resmi merekrut dua pemain asing untuk mempertajam lini depannya yang dinilai kendor. Sebelumnya tim Hinocofu, juga memperkuat barisan tengahnya jelang putaran II Liga Ti-Phone Divisi Utama Grup II, akhir Februari nanti.

“Dua pemain asing asal Brasil itu masih diseleksi, kita masih lihat lagi apakah mereka bisa bergabung dengan kita atau tidak,” kata Pelatih Perseman Manokwari, Djoko Susilo, Jumat (18/2).

Striker baru yang dipastikan bergabung yakni Jeron Felix asal Brasil dan Ferni Pastore dari Liberia. Perseman juga menggaet Tutug Widodo, mantan pemain Persiwa Wamena. “Kita berharap mereka bisa terlibat dengan Perseman secara utuh, soal permainannya, kita sudah lihat ada kemungkinan untuk bisa memperkuat tim di putaran dua nanti,” ujarnya.

Jeron Felix memiliki tubuh jangkung dengan lari yang sangat cepat. Dengan kehadirannya di pertengahan musim, tim Hinocofu julukan Perseman yakin akan memberi nilai tambah bagi tim kebanggaan Papua Barat itu.

Menurut Susilo, jika trio striker sudah matang, ditambah dengan duet lini belakang, Yance Aronggear, Sunar Sulaiman dan Tariq Chaoi, maka Perseman bisa dipastikan lolos ke Liga Super Musim depan. “Kita juga punya gawang tangguh, Jendry Pitoi dari Persipura, itu makin membuat tim percaya diri,” ucapnya.

Diboyongnya Jeron dan Ferni oleh Perseman setelah performa buruk yang ditunjukkan pemain depan mereka Ali Talouk, dari Maroko. Ali kemungkinan besar tak akan bisa bersama tim saat putaran dua berlangsung.

Ditambahkannya, sebenarnya Perseman juga mengincar Rahmat Rivai dari Persipura Jayapura. Sayang, rencana itu batal lantaran Rivai bersikukuh ingin merumput bersama Mutiara Hitam di Liga Super. “Selain itu, untuk mendatangkan dia juga, manajemen akan mengeluarkan uang banyak sekitar 500 juta, itu memang berat.”

Perseman sendiri sudah mulai berlatih menghadapi liga putaran berikut sejak Senin kemarin. Seperti dijadwalkan, Perseman akan melakoni laga tandang pada putaran II ke PSIM Yogyakarta, 25 Februari dan Persik Kediri pada 28 Februari mendatang.
(jerry omona/tempo)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Masuk Putaran II, Perseman Rombak Lini Depan

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Perseman Manokwari, Papua Barat, memastikan akan merombak lini depannya memasuki putaran II Liga Ti-Phone Divisi Utama Grup II, Maret nanti. Perubahan tersebut menyusul tumpulnya gempuran para striker tim Hinocofu selama putaran pertama digelar.

“Ya akan ada perubahan besar-besaran di garis depan, perubahan itu untuk memastikan kita bisa lolos,” kata Pelatih Perseman Manokwari, Djoko Susilo, Senin (14/2).

Susilo mengatakan, setelah dievaluasi, pemain depan seperti Ali Talouk, asal Maroko, sepertinya tak akan lagi memperkuat Perseman di putaran II. “Ia (Ali) belum menunjukkan performa terbaiknya, ini tentu menjadi penghalang buat kita,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Harian Perseman, Bons Rumbruren menambahkan, perubahan yang dilakukan akan disesuaikan dengan kemampuan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Manokwari. “Ini sangat mengandalkan posisi keuangan daerah, karena Perseman masih mendapat hibah dari APBD,” ucapnya.

Menurutnya, meski Perseman menduduki peringkat ketiga klasemen sementara Liga Ti-Phone, hal itu tidak membuatnya bangga. Yance Aronggear cs memiliki tanggung jawab besar untuk terus membawa tim Hinocofu ke puncak klasemen. “Ini makin mendorong kita untuk mengejar posisi teratas, mudah-mudahan saja bisa.”

Mulai Senin (14/2) hari ini, Perseman kembali latihan bersama untuk memulihkan kebugaran pemain setelah sepekan beristirahat. Perseman akan melakoni laga tandang pada putaran II ke PSIM Yogyakarta, 25 Februari dan Persik Kediri pada 28 Februari mendatang.

Sebelumnya, dalam laga terakhir di Stadion Sanggeng, Manokwari, Papua Barat, Minggu (6/2) lalu, Persik berhasil menahan imbang Perseman dengan hasil akhir 0-0. Dalam laga tersebut, Persik harus bertahan habis-habisan, terutama setelah kehilangan salah satu pemain depannya, Adrian Trinidad yang dikenai kartu merah pada menit ke-48.
(jerry omona/tempo)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Tegaskan Tak Akan Hijrah ke LPI

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Manajemen Perseman Manokwari menegaskan bahwa tim kebanggaan kota Manowari ini tidak akan hijrah ke Liga Primer Indonesia (LPI), yang sudah digulirkan sejak Januari lalu.

“LPI adalah kompetisi bola yang illegal karena tidak diakui PSSI sebagai lembaga tertinggi persepakbolaan di Indonesia. Perseman tentu tidak berniat pindah ke LPI dengan tetap komitmen untuk tembus Indonesia Super Liga (ISL),” jelas Bons Rumbruren, ketua harian Perseman Manokwari, Jumat (11/2).

Menurut Bons Rumbruren, salah satu alasan untuk tetap bernaung di bawah PSSI adalah perjuangan Perseman Manokwari yang dilakukan sejak beranjak dari level kompetisi terbawah. Hal ini berbeda dengan LPI yang langsung mengumpulkan atau membuat sejumlah klub secara instan untuk menjalankan kompetisi.

Kompetisi LPI sendiri digagas pengusaha Arifin Panigoro, dengan menggaet sejumlah eks klub LSI semacam Persibo Bojonegoro, Persebaya Surabaya dan Persema Malang. Kepindahan sejumlah klub didasari adanya pinjaman modal berupa dana segar sekitar 20 Milyar yang akan dikembalikan beberapa tahun kemudian.
(far/cahayapapua)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Bidik Rahmat Rivai dan Tutuq Widodo

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Menjelang putaran kedua kompetisi Liga Ti-Phone Divisi Utama 2010-2011 yang dijadwalkan bergulir awal Maret mendatang, Perseman Manokwari kembali berburu pemain. Sejumlah pemain menjadi incaran untuk direkrut pada putaran kedua nanti.

Pelatih Perseman, Joko Susilo mengatakan,target evaluasi putaran kedua yakni memperbaiki lini depan. Sebab,pada putaran pertama,Tim Hinocofu minim gol hanya melesatkan 9 gol ke gawang lawan,padahal berada di posisi 2 klasemen sementara.

Manajemen Perseman bakal menendang striker asing asal Maroko Ali Tallouk yang baru menyumbang 3 gol, itupun 2 gol diciptakan lewat tendangan pinalti. ‘’Kita harus jujur mengakui, pada putaran pertama problem kita di lini depan. Namun, untuk evaluasi tentunya harus didukung dana dari manajemen,’’ ujar Joko.

Perseman sudah melakukan pendekatan terhadap striker yang akan direkrut pada putaran kedua. Rahmad Rivai, pemain Persipura yang sering dicadangkan menjadi incaran. Satu pemain lainnya, yakni Tutuq Widodo, yang mantan skuad Persiwa Wamena. ‘’Asisten pelatih ditugasi untuk melakukan pendekatan dengan manajemen Persipura untuk melepas Ahmad Rivai,’’ ujar salah seorang pengurus Perseman.

Rahmad Ravai musim lalu bermain di Sriwijaya FC dan cukup menjanjikan, salah satu bomber subur. Namun ketika direkrut Persipura, pemain asal Ternate ini lebih banyak duduk dibangku cadangan.
(lm/jpnn)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Bermain 10 Orang, Persik Curi Poin di Kandang Perseman

PERSIKMANIA KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Persik Kediri dipaksa bermain bertahan dengan 10 orang saat melawan tuan rumah, Perseman Manokwari, dalam laga pamungkas putaran pertama Grup II kompetisi Divisi Utama Liga TiPhone di Stadion Sanggeng, Manokwari, Papua Barat, Minggu (6/2/2011). Persik Kediri berhasil menahan imbang Perseman Manokwari dengan hasil akhir 0-0.

Hasil imbang itu sudah cukup bagi Persik karena mereka tetap di posisi keempat Grup II, sedangkan Perseman tetap di tempat ketiga. Dalam laga tersebut, Persik harus bertahan habis-habisan, terutama sejak kehilangan salah satu pemain depannya, Adrian Trinidad. Adrian mendapat kartu merah pada menit ke-48.

Dengan 10 pemain, tim tamu memilih membuat barikade kokoh supaya sulit ditembus oleh pemain depan dan tengah Perseman. Permainan pun berat sebelah karena semua pemain Persik mundur mengamankan gawang mereka.

Para pemain tuan rumah, seperti Yance Aronggear, Ali Tallouk, Choirul Huda, dan David Baransano, berulang kali menyusun formasi serangan. Namun, semuanya kandas oleh pertahanan tim asuhan Jaya Hartono.

"Saya senang anak-anak bermain disiplin dan rapat di belakang. Meskipun dibombardir, gawang tidak kemasukan gol," ujar Jaya Hartono seusai pertandingan. Mantan Pelatih Persib Bandung itu tidak kecewa dengan satu poin yang mereka dulang karena sejak awal bermain targetnya adalah pulang membawa poin.

Pelatih Perseman, Djoko Susilo, melihat ada banyak kelemahan pada pemain-pemain depan dan tengahnya. Dalam laga itu, Djoko mengganti Ali Tallouk karena selalu gagal dalam eksekusi akhir. Meski demikian, pergantian itu tak membawa perubahan pada permainan tim.

Kontrol bola yang buruk dan formasi yang tidak rapi membuat serangan tim Perseman dengan mudah dimentahkan oleh tim yang dikapteni Legimin Raharjo. Sundulan maupun tendangan tim tuan rumah sering kali melebar, bahkan jauh dari gawang Persik yang dijaga Heri Prasetyo.
(kompas)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Menunggu Dua Lawan Berat, PSIM dan Persik

PERSIKMANIA
VIVA-PERSIK,  Perseman Manokwari akan mengakhiri putaran pertama kompetisi Liga Ti-Phone Divisi Utama Grup II dengan tampil di kandang sendiri di Stadion Sanggeng. Lawan yang akan dijamu, merupakan tim tangguh yang saat ini menghuni tiga besar klasemen sementara Liga Ti-Phone Grup II. PSIM Jogja akan dijamu Yance Aronggear dkk pada Selasa (1/2) merupakan pimpinan klasemen sementara, sedang Persik Kediri yang akan dihadapi Sabtu (5/2) saat ini di peringkat ketiga.

Menghadapi dua pertandingan berat tersebut, Joko Susilo tak mau kecolongan. Pelatih asal Malang ini mempersiapkan serius skuadnya. Menu latihan menjadi santapan Yance dkk tiap pagi dan sore. Menghadapi dua laga, Perseman yang kini menempati posisi 5 klasemen sementara dengan 17 poin terpaut 3 poin dari pimpinan klasemen, kehilangan pemain muda bertalenta, Nasution Karubaba yang sepulangnya dari tur di Semarang, mantan pemain Persisam Samarinda ini langsung bergabung dalam Pelatnas Tim U-23 Pra Olimpiade. “Dia (Nasution) sudah di Jakarta ikut Pelatnas,” ujar seorang tim ofisial Perseman di Stadion Sanggeng.

Walau kehilangan salah satu pemain pilarnya, Joko Susilo tak terlalu dipusingkan dengan komposisi pemain tengah. Ia punya beberapa pemain tengah yang cukup pengalaman dan selama ini menjadi andalan seperti Alexander Robinson. Hanya saja, lini depan Perseman yang dinilai kurang tajam. Para striker Perseman, terutama Ali Tallouk yang selalu menjadi starter belum menunjukkan kinerja memuaskan.

Padahal menurutnya, dalam setiap kali latihan,para pemain selalu dilatih tendangan ke gawang lawan. “Setiap latihan,pemain harus menendang 100 kali,” ujarnya. Kekurangan di lini serang Perseman menjadi perhatian utama pelatih Joko Susilo untuk dibenahi, agar keuntungan main didepan supporter fanatik bisa dimaksimalkan meraup angka guna menjaga persaingan dipapan atas klasemen.
(lm/jpnn)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Targetkan Curi Poin di Kandang PSIS

KEDIRI
VIVA-PERSIK,  Perseman Manokwari akan berusaha mencuri angka saat menghadapi tuan rumah PSIS Semarang pada laga lanjutan Kompetisi Sepakbola Divisi Utama Grup II di Stadion Jatidiri Semarang, Selasa (25/1).

Pelatih Perseman Manokwari Joko Sudilo kepada wartawan di Semarang, Senin, mengatakan, timnya memiliki rekor bertanding di kandang lawan cukup bagus ditambah kondisi pemain yang mendukung. "Target kami realistis saja, yaitu mencuri angka minimal satu melawan tuan rumah," kata Joko.

Ia berharap pada pertandingan melawan Imral Usman dan kawan-kawan, Jendry Pitoy dan kawan-kawan bisa mengeluarkan permainan terbaik, yaitu sesuai dengan karakternya cepat dan lugas di semua lini.

Menurut dia, terakhir timnya kalah dari tuan rumah Persikota (0-1) karena faktor lapangan yang buruk dan melawan PSIS di Stadion Jatidiri yang memiliki lapangan relatif lebih baik. "Kami berharap anak-anak bisa mengeluarkan permainan terbaiknya," katanya.

Ketika ditanya pola permainan yang akan diterapkan saat lawan PSIS, Joko Susuilo tidak menyebutkan formasi yang spesifik, tetapi yang bersangkutan hanya menginstruksikan anak-anak tampil lepas dengan karakter menyerang.

"Bagi saya pola tidak menentukan kemenangan, saya berharap anak-anak tampil menyerang dan saya juga berharap dua penyerangnya, Ali Tallouk serta Alex Robinson bisa memberi kontribusi yang baik," katanya.

Soal PSIS Semarang yang akan menjadi lawannya, dia mengatakan, PSIS tetap merupakan tim yang berbahaya karena memiliki pemain yang berpengalaman di semua lini.

"Saya pikir PSIS hanya mengalami hambatan secara psikologis, tetapi secara teknis mereka tetap berbahaya terutama naluri menyerang Gustavo Chena maupun Imral Usman, serta Basri Lohy. Mereka yang kami waspadai," katanya.

Perseman Manokwari sudah memainkan sembilan kali pertandingan dengann nilai 17, yaitu lima kali menang, dua kali seri, dan dua kali kalah. Saat ini mereka menempati peringkat keempat klasemen sementara Grup II.

Perkiraan pemain Perseman : Jendry Pitoy (kiper), Yance Aronggear, Tariq Ciaou, Choirul Huda, Benyamin Erari, Yules Sarwa, Yoseph Fakdawer, Paulus Anto Krey, Ali Tallouk, dan Alexander Robinson.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » TOP SKOR dan KLASEMEN LIGA PRIMER INDONESIA 2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Perseman Manokwari Paksa PSCS Cilacap Bermain Imbang

VIVA BOLA
VIVA-PERSIK,  Tuan rumah PSCS Cilacap harus berbagi poin saat melawan Perseman Manokwari pada laga lanjutan Kompetisi Sepak Bola Divisi Utama di Stadion Wijayakusuma Cilacap, Jawa Tengah, Senin (20/12) sore. Kedudukan berakhir imbang tanpa gol alias 0 - 0.

Pertandingan yang disaksikan sekitar 8.000 pasang mata tersebut berlangsung seru. Sejak peluit tanda mulai babak pertama, Perseman Manokwari dibawah asuhan pelatih Djoko Susilo langsung melancarkan serangan ke pertahanan PSCS Cilacap dan nyaris membobol gawang tim berjuluk Laskar Nusakambangan tersebut yang dijaga kiper Handoyo.

Namun serangan Perseman Manokwari yang begitu gencar tersebut selalu kandas di kaki pemain-pemain belakang PSCS Cilacap, ataupun shoting bola yang tak akurat ke gawang.

Tak mau diserang terus menerus, PSCS Cilacap pun ganti menyerang pertahanan Perseman Manokwari. Kendati diguyur hujan deras yang disertai angin, permainan terbuka yang diperagakan antara kedua kesebelasan tersebut tetap berlangsung cukup ketat.

Serangan demi serangan dari anak-anak PSCS Cilacap tak kalah garang mampu menghujani pertahanan Perseman Manokwari. Kondisi hujan dan basahnya lapangan tidak jarang para pemain dari kedua kesebelasan saling berbenturan. Hingga nampak sering ada protes dari pemain pada wasit Juhandri Setia yang tampak kurang sigap dalam memimpin pertandingan tersebut.

Kedudukan 45 menit babak pertama tak ada gol tercipta, sehingga skor tetap bertahan 0 - 0 bagi kedua kesebelasan.

Usai turun minum, aksi serang dari PSCS Cilacap maupun Perseman Manokwari tetap mewarnai jalannya pertandingan sepanjang babak kedua.

Sebuah peluang gol nyaris membobol gawang Perseman Manokwari yang dijaga kiper kawakan Jendri Pitoy. Akan tetapi bola yang ditendang Eka Wijayanto terlalu tinggi dan menyerempet bagian atas gawang hingga keluar.

Tak lama kemudian sebuah peluang gol juga hampir dicetak oleh pemain PSCS Cilacap Tri Apmadi, tetapi bola yang ditendang pemain bernomor punggung 21 itu kurang akurat, sehingga gagal membobol gawang Perseman Manokwari.

Hingga peluit panjang ditiupkan wasit Juhandri Setia yang mengakhiri pertandingan, kedudukan tetap imbang 0 - 0 tak berubah.

Pelatih PSCS Cilacap, Agus Riyanto, mengaku puas terhadap permainan anak-anak asuhannya meskipun berakhir imbang 0 - 0 karena memang lawannya Perseman Manokwari merupakan tim tangguh.

Disinggung mengenai permainan PSCS Cilacap yang kurang maksimal, Agus Riyanto mengatakan, hal itu disebabkan belum pulihnya stamina para pemain PSCS Cilacap setelah menghadapi Persiram Raja Ampat Papua pada Jumat (17/12).

"Pemain kita belum siap dengan jeda waktu yang dekat, hal ini mempengaruhi stamina anak-anak ditambah dengan tidak turunnya Fajar Listiantoro pada pertandingan ini karena masih dalam tahap penyembuhan setelah mengalami cedera," kata Agus Riyanto.
(antara)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Jamu Perseman Manokwari, PSCS Cilacap Berharap Menang Lagi

VIVA BOLA
VIVA-PERSIK,  Tuan rumah PSCS Cilacap akan menjamu tamunya Perseman Manokwari dalam laga lanjutan Kompetisi Divisi Utama Liga Tiphone di Stadion Wijayakusuma, Cilacap, Jawa Tengah, Senin (20/12).

Pelatih PSCS Cilacap Agus Riyanto berharap tim binaannya konsisten terhadap permainan saat menjamu Perseman Manokwari tersebut.

"Saya berharap teman-teman bisa konsisten, minimal seperti kemarin (saat menjamu Persiram Raja Ampat Papua) atau lebih bagus lagi dalam menjaga pola permainan," kata Agus Riyanto, Minggu (19/12).

Saat menjamu Persiram Raja Ampat pada hari Jumat (17/12), PSCS Cilacap berhasil meraih kemenangan dengan kedudukan akhir 4-0 (2-0).

Dalam pertandingan tersebut, kata Agus, anak-anak binaannya telah menunjukkan penampilan yang luar biasa dengan menjadi tim "underdog".

"Saya tetap beranggapan, PSCS adalah tim 'underdog' sehingga diharapkan bisa bermain lepas. Kalau tetap 'underdog', Insya Allah mereka bisa bermain lepas," kata Agus.

Agus mengakui Perseman Manokwari merupakan tim yang kuat dan memiliki segudang pengalaman sehingga para pemain PSCS Cilacap harus tetap mewaspadai permainan kesebelasan asal Manokwari Papua itu.

Kendati demikian, Agus mengatakan, pihaknya tetap berharap PSCS Cilacap kembali bisa memenangkan pertandingan melawan Perseman Manokwari pada Senin (20/12).

"Kami berharap bisa ambil poin untuk menambah nilai melalui permainan kandang ini," pungkas Agus.
(antarajateng)


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011
Baca Selengkapnya ...

Gol Supri Bawa PPSM Magelang Menang 1-0 Atas Perseman

VIVA PERSIK
VIVA-PERSIK,  PPSM Magelang berhasil mengamankan poin kandang dalam lanjutan pertandingan Liga Tiphone Divisi Utama 2010-2011, saat menjamu tamunya Perseman Manokwari di stadion Abu Bakrin, Magelang, Selasa sore (23/11).

Dengan kemenangan ini PPSM Magelang berhak meraih poin 3, sehingga dari dua kali laga yang telah dilakoninya PPSM telah mengumpulkan poin 4. Hal ini membawa PPSM Magelang untuk sementara berada di peringkat pertama dalam klasemen sementara grup tengah.

Gol kemenangan anak-anak Magelang tersebut diciptakan pemain pengganti Supri Andrianto pada menit ke-67.

Jalannya pertandingan awalnya terlihat sangat menarik, kedua kesebelasan terlibat saling serang dalam tempo cepat. Meski permainan agak terganggu dengan hujan yang turun sejak sebelum pertandingan. Kondisi lapangan yang becek akhirnya memancing kedua kesebelasan sedikit bermain keras.

Sejumlah peluang pun tercipta dari kedua kesebelasan. Namun dari sekian peluang yang tercipta, hanya Supri Adrianto yang berhasil mengkoversi menjadi gol yang akhirnya membawa kemenangan tuan rumah PPSM Magelang.

Tertinggal satu gol membuat Perseman Manokwari meningkatkan serangan, bahkan pada 15 menit terakhir Perseman mampu mengurung pertahanan PPSM Magelang. Namun berkat kedisiplinan lini belakang PPSM, tak ada satupun gol tercipta hingga pengadil lapangan meniup peluit akhir pertandingan.

Pelatih PPSM Magelang, Widyantoro mengatakan jika kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras team, jadi bukan karena satu atau dua pemain saja seusai pertandingan.

Sementara itu Djoko Susilo, pelatih Perseman Manokwari mengakui bahwa anak asuhnya bermain jauh dari biasanya, bahkan permainannya tidak lebih saat bermain saat menghadapi Persis Solo.


LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Baca Selengkapnya ...

Preview, Data dan Fakta : PPSM Magelang vs Perseman Manokwari

VIVA PERSIK
VIVA-PERSIK,  PPSM Magelang akan bertemu Perseman Manokwari, Selasa (23/11), di stadion Abu Bakrin Magelang, dalam lanjutan Liga Tiphone Divisi Utama musim 2010/2011.

Pelatih PPSM Magelang Widyantoro mengatakan hasil imbang 0-0 saat melawan Persiram Raja Ampat beberapa hari lalu, di luar target karena ia memang ingin angka sempurna di laga awal tersebut. Namun demikian ia mengaku gembira karena dalam laga tersebut Macan Tidar julukan PPSM Magelang memainkan permainan menyerang yang enak ditonton.

Widyantoro juga menegaskan pihaknya saat ini tengah dalam konsentrasi tinggi untuk menghadapi Perseman Manokwari. Diperkirakan gaya bermain Perseman tidak akan jauh berbeda dengan Persiram. Diharapkan pengalaman laga awal bisa menjadi modal untuk meraih poin maksimal pada laga menghadap Perseman Manokwari.

Widyantoro memfokuskan pada variasi serangan dan penyelesaian akhir. Kedua hal ini dinilai menjadi sumber kegagalan meraih angka maksimal pada laga awal. Pasalnya, saat lawan bertahan serangan PPSM Magelang kurang variatif sehingga sulit mencetak gol, padahal pasukan Macan Tidar menguasai jalannya pertandingan saat itu.

Widyantoro berharap anak asuhnya bermain lebih solid dan melakukan variasi serangan. Pemain juga tak boleh egois jika ada pemain lain yang mempunyai posisi lebih baik maka ia harus mau memberikan umpan. Dengan permainan tim diyakini PPSM Magelang tak sulit untuk meraih kemenangan lawan Perseman.

Sementara itu terpisah manajer Perseman Manokwari, Wempi Rengkung menyatakan, jelang lawan PPSM kondisi Jendry Pitoi dkk cukup baik. "Tim sudah berada di Magelang dan siap menghadapi PPSM," ujar Wempi.

Wempi mengakui bertanding di kandang lawan cukup berat. Namun dengan pengalaman dan kekompakan skuad Perseman diharapkan mampu kembali merebut poin pada laga tandang seperti saat menahan imbang Persis Solo.

Pelatih kepala Perseman, Joko Susilo menyatakan, skuad yang disiapkan menghadapi PPSM tak banyak mengalami perubahan seperti saat melawan Persis Solo dan hanya memperbaiki organisasi permainan saja.

Joko juga menekankan, para pemain lebih sabar dalam memainkan si kulit bundar, terutama dalam penyelesaian akhir untuk dikonversi menjadi gol.

DATA dan FAKTA
Lima Laga Terakhir PPSM Magelang :
19/03/2010 PPSM Magelang 3 - 0 Pro Duta
22/03/2010 PPSM Magelang 0 - 0 Persiba Bantul
26/03/2010 Gresik United 4 - 0 PPSM Magelang
30/03/2010 Persidafon Dafonsoro 4 - 0 PPSM Magelang
20/11/2010 PPSM Magelang 0 - 0 Persiram Raja Ampat

Lima Laga Terakhir Perseman Manokwari :
18/03/2010 Perseman Manokwari 4 - 0 PSS Sleman
22/03/2010 Perseman Manokwari 2 - 0 PSIM Yogyakarta
26/03/2010 PSBI Blitar 3 - 2 Perseman Manokwari
30/03/2010 Persipro Probolinggo 1 - 0 Perseman Manokwari
19/11/2010 Persis Solo 0 - 0 Perseman Manokwari


SELANJUTNYA : » GOL SUPRI BAWA PPSM PUNCAKI KLASEMEN

LIHAT JUGA :
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN DIVISI UTAMA 2010-2011
 » JADWAL,HASIL dan KLASEMEN SUPER LIGA 2010-2011
 » JADWAL dan HASIL LIGA CHAMPION EROPA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA INGGRIS 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA SPANYOL 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA ITALIA 2010-2011
 » JADWAL dan KLASEMEN LIGA JERMAN 2010-2011

PELUANG USAHA :
Baca Selengkapnya ...